Modus Penyelundupan Handphone ke Rutan Sialang Bungkuk Terbongkar

handphone-lapas.jpg
(DEFRI/ RIAUONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Berbagai cara dan upaya dilakukan warga binaan di Ruang Tahanan (Rutan) Kelas I Pekanbaru untuk dapat memasukkan barang terlarang ke dalam Rutan.

Seperti diketahui, Petugas Rutan Sialang Bungkuk menggagalkan upaya pengantar pesanan dengan menemukan dua unit handphone dalam kotak Pop Mie serta dua unit Handsfree pada kotak sabun beberapa waktu lalu.

Kepala Rutan Sialang Bungkuk Pekanbaru, M Lukman mengatakan pengiriman barang terlarang ini dilakukan pihak keluarga saat mengirimkan makanan kepada kerabat atau keluarga di dalam Rutan.

"Saat petugas merazia makanan yang dikirimkan pihak keluarga, petugas curiga kotak Pop Mie terasa berat. Setelah diperiksa ternyata isinya Handphone," ucap Lukman kepada RIAUONLINE.CO.ID, Senin, 31 Mei 2021.



Lukman juga memberikan apresiasi kepada personel yang telah menggagalkan upaya penyelundupan barang terlarang tersebut.

"Kepada personel yang menggagalkan rencana tersebut kita beri apresiasi dan penghargaan," sambungnya.

Selain itu Lukman akan terus gencar melakukan razia ke dalam kamar sel blok penghuni Rutan untuk menghindari pengendalian narkoba dari dalam Rutan.

"Kita akan terus gencar melakukan razia dengan melakukan pendekatan kepada warga binaan agar tidak ada lagi peredaran narkoba dari dalam Rutan serta menciptakan suasana lembaga pemasyarakatan yang maju, aman dan terkendali," pungkasnya.

Pada razia sebelumnya juga ditemukan belasan unit handphone, charger, Handsfree serta senjata tajam pada kamar hunian warga binaan Rutan kelas I Pekanbaru.