Pasca Timsel Terbentuk, Bawaslu Riau Buka Pendaftaran Anggota

Bawaslu3.jpg
(Bagus Pribadi/Riau Online)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Pendaftaran anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Riau, dibuka hari ini, Senin, 17 April 2023, setelah tim seleksi (Timsel) terbentuk beberapa waktu lalu.

Pengumuman pembukaan pendaftaran tersebut diumumkan melalui laman resmi Bawaslu Riau, yang berlangsung hingga 3 Mei 2023 mendatang. Dalam pengumuman pendaftaran tersebut, juga dicantumkan beberapa persyaratan yang wajib dilampirkan oleh calon pelamar Bawaslu.

Di Indonesia, setidaknya ada 29 Provinsi yang berakhir masa jabatan komisionernya tahun 2023 ini. Termasuk dua di antaranya Bawaslu Provinsi Riau. 

Timsel di Riau diketuai oleh Akbarizan, Muhammad Syafi'i sebagai Sekretaris, dan tiga anggota lainnya Hasanuddin, Rudolf Perdion, dan Mustiqowari. 

Akbarizan saat dikonfirmasi beberapa waktu lalu mengatakan, seluruh pansel dikumpulkan di Jakarta untuk persiapan dan pembekalan perekrutan Anggota Bawaslu Provinsi, termasuk Riau. 

"Iya, kami dikumpulkan untuk pembekalan. Setelah pembekalan disusun jadwal pendaftaran. Target bulan Juli sudah selesai semua dan dilantik," kata Akbarizan. 



Sebelumnya Ketua Bawaslu Riau, Alnofrizal, mengatakan timsel sudah ditetapkan Bawaslu RI dan akan langsung bekerja menjalankan tahapan perekrutan komisioner yang baru.

"Ada dua nama yang akan berakhir tahun ini yakni Hasan dan Datuk Zulhidayat, Timselnya juga sudah ditetapkan Bawaslu RI," kata Alnofrizal. 

Menurut Alnofrizal seleksi ini tidak akan mengganggu proses pengawasan pemilu yang saat ini sudah berjalan. Ian memastikan, soal pengawasan tahapan Pemilu akan dilakukan maksimal oleh jajarannya hingga tingkat bawah. 

"Insya Allah tidak akan mengganggu pengawasan di Bawaslu, semuanya akan berjalan dengan baik," kata Alnofrizal.

Adapun nama Timsel yang sudah ditetapkan adalah Mustiqowati Ummul Fitriyyah, Rudolf Perdion, Muhammad Syafi'i, Akbarizan dan Hasanudin.