Hari Ini Riau Berusia 61 Tahun

HUT-Riau.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)


RIAU ONLINE, PEKANBARU - Tepat 61 tahun yang lalu, Riau secara resmi menjadi provinsi setelah mengalami pemekaran dari Sumatera Tengah mengikut dua provinsi lainnya yaitu Jambi dan Sumatera Barat pada 1957.

Semenjak saat itu, tanggal 9 Agustus merupakan tonggak sejarah baru bagi Riau dan roda pembangunannya.

Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman mengatakan lahirnya Provinsi Riau tak terlepas dari aksi heroik yang dilakukan para pejuang dalam memperebutkan kemerdekaan RI.



"Hari Jadi ke 61 Provinsi Riau tahun 2018 ini mampu memberikan nuansa semarak perhelatannya. Kita lihat kembali kilas balik lahirnya Provinsi Riau selama 61 silam bersama-sama tokoh-tokoh Riau yang begitu gigih berjuang untuk menetapkan Riau sebagai provinsi di Sumatera dan menjadikan bagian dari Indonesia," katanya saat mengisi pidato di halaman kantor Gubernur Riau, Kamis, 9 Agustus 2018.

Selain itu, hari jadi ini sekaligus menjadi pembangkit semangat bagi anak muda Riau untuk melanjutkan tongkat estafet menuju pembangunan bagi masyarakat Riau.

"Dengan peringatan hari jadi ini juga harapannya mampu memberikan ruang bagi anak negeri untuk berpacu mewujudkan Riau yang makmur dan sejahtera sejalan dengan visi Riau 2025," jelasnya.

Sehingga upaya itu dapat mewujudkan kegemilangan serta menjadi tonggak pencapaian atas pembangunan yang telah selesai ataupun yang terus berjalan.