Apakah Anda Lulus Administrasi PPPK Pemprov Riau? Silakan Cek Hasilnya di Sini

Ujian-CPNS-2021-6.jpg
(Laras Olivia/Riau Online)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Setelah tahap seleksi administrasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau selesai, selanjutnya pengumuman hasil seleksi.

Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi Kepegawaian Endinovelly mengatakan, pengumuman hasil seleksi administrasi PPPK dapat dilihat melalui website resmi Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau.

"Nanti akan kita umumkan hasilnya sesuai jadwal, bagi peserta yang ingin melihat hasilnya dapat dilihat melalui website resmi BKD Riau, yakni www.bkd.riau.go.id," ujarnya, Selasa 17 Oktober 2023

Untuk pengumuman hasil seleksi administrasi dijadwalkan mulai tanggal 15-18 Oktober 2023.



Menurutnya, setelah pengumuman seleksi selesai, akan dilanjutkan pada tahap masa sanggah.

"setelah tahap seleksi administrasi selesai, selanjutnya akan masuk tahap pengumuman kelulusan, yang tidak lulus nanti akan menyampaikan sanggah kepada kami dan kami akan menjawab sanggah yang disampaikan peserta yang tidak lulus,"

Untuk masa sanggah dijadwalkan pada 19 sampai 21 Oktober, jawab sanggah dijadwalkan 19 sampai 23 Oktober dan pengumuman pasca sanggah 22 sampai 28 Oktober. 

 Artikel ini ditulis Novrika Sona Rohana peserta program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di RIAU ONLINE