PPDB SMA/SMK akan Diluncurkan 22 Mei 2023 oleh Gubernur Riau

Ilustrasi-penerimaan-siswa.jpg
((Instagram/viavallen))

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Semarak perpisahan siswa dan siswi sekolah menengah pertama (SMP) dan madrasah tsanawiah (MTS) di Bumi Lancang Kuning mulai terlihat. Kini, mereka pun tinggal menunggu pengumuman kelulusan lalu melanjutkan sekolah baik di sekolah menengah atas (SMA) dan sekolah mengengah kejuruan (SMK).

 

Pengumuman kelulusan itu akan didapat oleh peserta didik seragam dongker pada 8 Juni 2023 mendatang. Sebelum akhirnya memilih sekolah berdasarkan peminatan masing-masing.

 

Kepala Bidang Pembinaan SMA Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Pahmijan MPd, mengatakan, penerimaan pendaftaran peserta didik baru (PPDB) akan berlangsung pada waktu dekat.

 

"Insya Allah pada 22 Mei akan dilaunching langsung oleh pak gubernur," katanya.

 

Setelah dilaunching, para siswa dan siswi akan mengetahui link lalu kemudian bisa melakukan pra-pendaftaran. Siswa/i cukup mengunggah dokumen hasil lapor semester I sampai V ke sistem. Jika, nanti sudah ada surat kelulusan, sebut Pahmijan, tinggal melakukan daftar ulang.

 



Pra-pendaftaran, katanya, untuk mengurangi beban server agar tidak down. Menurutnya, hal tersebut dilakukan berdasarkan pengalaman sebelumnya.

 

Diuraikannya tahapan PPDB Online SMA/SMK di Provinsi Riau yakni: Pra-pendaftaran berlangsung pada 22-26 Mei 2023.

 

Kemudian, pendaftaran/pemilihan sekolah 29 Mei - 12 Juni 2023. Disusul verifikasi oleh satuan pendidikan 29 Mei - 26 Juni 2023. Lalu, seleksi sesuai jalur pendaftaran 27-30 Juni 2023. 

 

Selanjutnya, pengumuman penetapan peserta didik baru 1 Juli 2023 dan daftar ulang 2-5 Juli 2023. Sementara, hari pertama masuk sekolah yakni 13 Juli 2023.