Setengah Jumlah Pasien Covid-19 di Riau dari Pekanbaru, Pria Ini "Sentil" Firdaus

Virus-corona63.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Juru Bicara Satgas Covid-19 Provinsi Riau, dr Indra Yovi mengatakan permasalahan Covid-19 di Riau setengahnya ada di Kota Pekanbaru. 

Ia menegaskan setengah kasus Covid-19 yang ada di Pekanbaru sudah jelas dan sesuai hitungannya.

 

"Pekanbaru, bagi dua aja, pokoknya semua masalah Riau setengahnya Pekanbaru itu rumusnya udah jelas misalnya kasus 520  potong dua, setengahnya di Pekanbaru," kata dr Indra Yovi, Jumat, 06 Mei 2021, saat konferensi pers di Gedung Daerah Balai Pauh Janggi. 

 

Lanjutnya, untuk menyelesaikan masalah kasus Covid-19 di Riau, selesai Pekanbaru. " Kalau mau menyelesaikan masalah di Riau, selesaikan Pekanbaru," pungkasnya. 

 

 

Kasus Konfirmasi Positif dan Pasien Meninggal Dunia Akibat Covid-19 Pekanbaru



 

Berdasarkan laporan Dinas Kesehatan Provinsi Riau, data pertanggal Kamis, 06 Mei 2021, kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Riau total berjumlah 47.136 kasus. Dari total kasus tersebut, Kota Pekanbaru menyumbang kasus terkonfirmasi positif Covid-19 berjumlah 21.902 kasus. 

 

 

 

 

 

 

Kemudian, untuk kasus pasien meninggal dunia terpapar Covid-19 di Provinsi Riau berjumlah 1.175 orang. Dari total kasus kematian, Kota Pekanbaru menyumbang sebanyak 459 kasus warga yang meninggal dunia akibat terpapar Covid-19.