RIAUONLINE, PEKANBARU - Penambahan sepuluh pasien meninggal dunia terkonfirmasi positif Covid-19 meninggal dunia mayoritas warga usia sepuh.
Berdasarkan laporan harian Dinas Kesehatan Provinsi Riau mencatat penambahan sepuluh pasien meninggal dunia terpapar Covid-19 berasal dari lima daerah kabupaten/kota, data pertanggal Kamis, 29 April 2021.
Empat warga asal Kota Pekanbaru meninggal dunia terpapar Covid-19, tiga berjenis kelamin laki-laki, usia 46 sampai 61 tahun, dan satu berjenis kelamin perempuan usia 51 tahun.
Selanjutnya, dua warga asal Kota Dumai, berjenis kelamin laki-laki, usia 63 tahun, dan berjenis kelamin perempuan, usia 72 tahun. Kemudian, dua warga asal Kabupaten Indragiri Hulu, berjenis kelamin laki-laki usia 60 dan 67 tahun.
Terakhir, masing-masing satu warga meninggal dunia, asal Kabupaten Kampar berjenis kelamin perempuan, usia 52 tahun, dan asal Kabupaten Siak berjenis kelamin laki-laki, usia 65 tahun.
Secara kumulatif, total keseluruhan pasien meninggal dunia terpapar Covid-19 yaitu berjumlah 1.071 orang.
Berikut ini penambahan 10 pasien meninggal dunia terkonfirmasi positif Covid-19 update data pertanggal Kamis, 29 April 2021, yaitu :
1) Ny. EFB (72) yang merupakan warga Kota Dumai
2) Tn. A (63) yang merupakan warga Kota Dumai
3) Tn. W (67) yang merupakan warga Kabupaten Indragiri Hulu
4) Tn. H (60) yang merupakan warga Kabupaten Indragiri Hulu
5) Ny. S (52) yang merupakan warga Kabupaten Kampar
6) Tn. A (57) yang merupakan warga Kota Pekanbaru
7) Ny. YKN (51) yang merupakan warga Kota Pekanbaru
8) Tn. M (61) yang merupakan warga Kota Pekanbaru
9) Tn. NAD (46) yang merupakan warga Kota Pekanbaru
10) Tn. A (65) yang merupakan warga Kabupaten Siak