Sejumlah massa mengatasnamakan Gerakan Pemuda Mahasiswa Pekanbaru Peduli Keadilan menggelar unjuk rasa di depan Kantor Kejati Riau, Selasa, 19 Januari 2021.
(madi)
RIAUONLINE, PEKANBARU - Sejumlah massa mengatasnamakan Gerakan Pemuda Mahasiswa Pekanbaru Peduli Keadilan menggelar unjuk rasa di depan Kantor Kejati Riau, Selasa, 19 Januari 2021.
Massa mendesak Kejati Riau mengusut tuntas kasus dugaan korupsi dana rutin di Bappeda Riau sekaligus memeriksa Gubernur Riau, Syamsuar sekali Bupati Siak pada masa itu.
Massa turut meminta Kejati Riau juga memeriksa Yurnalis, Ikhsan dan Indra Gunawan yang diduga terlibat kasus korupsi di Kabupaten Siak.
Koordinator Lapangan massa aksi, Robby Kurniawan, meminta Kejati Riau untuk mengusut tuntas kasus korupsi yang ada di Riau.
"Kami berharap Kejati Riau memeriksa beberapa pihak dalam kasus korupsi Yan Prana Jaya. Panglima dan Raja di Riau yaitu Syamsuar diduga ikut terlibat dalam kasus korupsi itu," terang Robby.
Selain itu, massa juga mengapresiasi kinerja Kejati Riau yang telah menetapkan Sekdaprov Riau Yan Prana Jaya, ketika itu masih menjabat sebagai Kepala Bappeda Siak.
"Gubernur Riau hingga saat ini belum diperiksa. Tidak mungkin seorang pemimpin membiarkan korupsi di wilayah kerjanya," pungkasnya.