AMPI Riau Sumbangkan APD ke RSUD Selasih

ampi.jpg
(istimewa)

Laporan: RISKI APDALLI

RIAU ONLINE, PELALAWAN - Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Riau, memberikan sumbangan berupa Alat Pelindung Diri (APD) untuk para tenaga medis di RSUD Selasih, Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Riau, Jumat, 5 Juni 2020.

Untuk Kabupaten Pelalawan, penyerahan APD di RSUD Selasih ini, dipimpin langsung Sekretaris AMPI Riau, Sewitri, didampingi Ketua DPRD Pelalawan, Adi Sukemi, Dirut RSUD Selasih Chairul Hamdi, beserta tegana medis di RSUD Selasih tersebut.

Sekretaris AMPI Riau, Sewitri, usai memberikan sumbangan APD, itu mengatakan sumbangan merupakan partisipasi dari AMPI Pusat atas usulan dari pengurus AMPI Riau.



Adapun sumbangan APD yang disalurkan berupa, Coveral, Masker N 95, Handscod, Masker Sargicol dan akan disalurkan ke 5 Kabupaten/Kota di Riau, mulai dari Pelalawan, Pekanbaru, Dumai, Inhu, dan juga Kampar.

"Bantuan APD ini berkat partisipasi pengurus AMPI Pusat atas usulan kami bersama Plt Ketua AMPI Riau, bapak Ahmad Andi bahri. Dan alhamdulillah ini tempat kedua yang kita serahkan setelah Kota Pekanbaru. Semoga bentuan ini bermanfaat untuk tenaga medis di RSUD Selasih hendaknya," ucap Sewitri, yang juga anggota DPRD Provinsi Fraksi Golkar ini.

Dalam kesempatan yang sama, Dirut RSUD Selasih, Chairul Hamdi, mengucapkan terima kasih atas sumbangan APd dari AMPI Riau. Dan pihaknya akan memastikan penggunaan APD tersebut akan sesuai fungsi nantinya.

"Kepada AMPI kami mengucapkan ribuan terima kasih, mudah-mudahan dengan bantuan APD ini, akan kami gunakan sesuai fungsi nantinya. Semoga dari bantuan ini menjadi amal ibabah hendaknya," tandasnya, kepada RiauOnline.co.id.