Presiden Jokowi ke Riau, PWNU Ajak Masyarakat Berbangga

Ketua-PWNU-Riau-Rusli-Ahmad.jpg

Laporan: HASBULLAH TANJUNG

RIAUONLINE, PEKANBARU - Ketua Pengurus Wilayah Nadhlatul Ulama (PWNU) Riau T Rusli Ahmad meminta seluruh masyarakat Riau agar bisa menjaga kondusifitas dalam menyambut Presiden Jokowi nanti.

Dikatakan Anggota DPRD Riau ini, masyarakat Riau harusnya berbangga karena daerah sering dikunjungi oleh Presiden, sudah seharusnya disambut dengan gembira dan suka cita.

Politisi PDIP ini yakin dan percaya bahwa masyarakat Riau bisa menjaga kondusifitas baik sebelum dan saat kedatangan Presiden dapat terjaga dengan baik

"Masyarakat Riau ini kan sangat kental dengan adat Melayunya yang memiliki sikap lembut dan penuh tatakrama," ungkapnya, Kamis, 13 Desember 2018.

Terutama adab dalam menerima tamu, sebab bagi orang melayu tamu itu harus selalu dimuliakan, siapapun tamunya, apalagi tamunya saat ini adalah Presiden Republik Indonesia.



Diakui Rusli, nantinya akan ada beberapa kegiatan masyarakat yang akan terganggu, salah satunya lalu lintas. Dan ia berharap masyarakat Riau bisa memaklumi hal tersebut.

"Karena kedatangan Presiden merupakan sebuah kunjungan kenegaraan bahkan diikuti rangkaian kegiatan adat oleh LAM Riau," tambahnya.

Adapun selain pemberian gelar adat, Presiden Jokowi juga akan mendatangi sebuah Pondok Pesantren di Kota Pekanbaru, selanjutnya memberikan 8 ribu sertifikat Tanah Objek Reforma Agraria (TORA) kepada masyaraka

"Itulah rangkaian kegiatan Presiden. Saya juga merasa senang, Karena nanti Presiden akan membagikan sertifikat untuk masyarakat," ulasnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id