BPBD Riau Amankan Buaya Muara Berkeliaran di Pekarangan Warga

BPBD-Tangkap-Buaya.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Seekor buaya muara diserahkan kepada Kebun Binatang Kasang Kulim, Kabupaten Kampar usai diselamatkan dalam kondisi sehat dan tanpa indikasi yang mengkhawatirkan.

Proses pengamanan buaya muara dengan panjang 1,80 cm dan berat 15 kg yang dilakukan olen Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau itu sempat berkeliaran di pekarangan rumah warga hingga memicu ketakutan masyarakat di Jalan Pontianak, Tangkeran Harapan Raya, Pekanbaru.

Baca Juga: Lihat, Aligator Raksasa Jalan Santai di Lapangan



Petugas yang mendapat laporan pukul 11.00 WIB tentang keberadaan hewan tersebut bergegas dan langsung terjun ke lapangan mengamankan dan tidak menimbulkan korban jiwa.

"Sebelum diserahkan ke Lembaga Koservasi terdekat, Kasang Kulim, buaya muara tersebut sebelumnya mendapat pemeriksaan di kantor Balai Besar KSDA Riau dan tim menyatakan bahwa satwa dilindungi tersebut saat ini dalam kondisi sehat dan baik," kata Humas Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Riau Dian Indriyanti, Selasa, 25 April 2017.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline