Pendaftaran CPNS Kuansing Direncanakan Mulai Akhir Oktober 2019

BKD-Kuansing.jpg
(RIAUONLINE)

Laporan: ROBI SUSANTO

RIAUONLINE, TELUK KUANTAN - Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Kuansing, Riau mengumumkan untuk pelaksanaan pendaftaran penerimaan Calon Penerimaan Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2019 rencana akan dimulai akhir Oktober ini.

Pengumuman tersebut disampaikan BKPP Kuansing berdasarkan hasil Rapat koordinasi (Rakor) bersama Kemenpan RB dan BKN di Jakarta belum lama ini.

"Awal pendaftaran rencana kita mulai akhir Oktober 2019 ini, dan prosesnya sampai 2020 mendatang," ujar Pelaksana tugas (Plt) Kepala BKPP Kuansing melalui Kepala Bidang Administrasi, Iwan Susandra, Jumat 4 Oktober 2019.

Dimana Pemkab Kuansing telah menyampaikan usulan melalui e-formasi kepada Kementrian Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB).



"Ada sekitar 400 yang kita usulkan kemarin, dengan rincian 30 persen untuk CPNS dan 70 persennya untuk tenaga P3K," ujar Iwan.

Lebih detailnya disampaikan Iwan, untuk CPNS itu kita usulkan sekitar 100 formasi dan sisanya sekitar 300 itu diusulkan untuk tenaga pegawai pemerintah dengan perjanjian kontrak (P3K).

Namun dari hasil rakor bersama Kemenpan RB dan BKN kemarin tampaknya untuk P3K belum, sehingga hanya CPNS yang akan diterima pada tahun ini.

"Jadi agak meleset usulan kita tadi, kalau P3K tidak jadi secara otomatis usulan itu akan hilang," kata Iwan.

Saat ditanya mengapa usulan CPNS hanya sedikit disampaikan Kuansing, Iwan mengatakan, karena memang persentase yang diberikan oleh Kemenpan hanya segitu.

"Memang sedikit persentase yang diberikan Kemenpan," katanya.

Apakah ujian CPNS akan dilaksanakan tahun ini? Iwan mengatakan, memang kita belum menerima jadwal resmi dari pusat, tapi dari hasil rakor kemarin diperkirakan pelaksanaan ujian CPNS akan digelar sekitar bulan Maret atau April 2020.

"Untuk tempatnya memang belum bisa kita pastikan, tapi seperti itu la gambaran sementara untuk penerimaan CPNS yang dimulai tahun ini," katanya.(kuansing)