RIAU ONLINE - Kematian empat anggota keluarga di Perumahan Citra Raya Garden Satu Extension, Kalideres, Jakarta Barat, masih menyisakan misteri. Berbagai spekulasi serta dugaan bermunculan.
Di media sosial, tak sedikit warganet yang berspekulasi bahwa penyebab kematian keluarga di Kalideres itu terkait sejumlah dugaan. Mulai dari dugaan sekte tertentu yang meminta tumbal hingga soal pesugihan.
Adanya temuan kapur barus, bedak bayi, dan lilin di dekat jenazah satu keluarga yang ditemukan mengering itu, semakin mengundang misteri.
Terlebih lagi, keempatnya mati dalam waktu yang berbeda. Keempat jenazah itu adalah Rudyanto Gunawan, Margaretha Gunawan, kemudian Budyanto dan Dian.
"Itu kan (meninggal tidak bersamaan) keterangan dari dokter waktu kita kirim ke forensik. Jadi antara dua yang pertama sama yang dua terakhir," kata Kanit Reserse Kriminal Umum (Krimum) Polres Metro Jakarta Barat, AKP Avrilendy, dikutip dari Suara.com, Selasa, 15 November 2022.
Berdasarkan hasil forensik, Avril mengatakan dua orang meninggal pertama adalah Rudyanto, Margaretha. Kemudian disusul antara Budyanto dan Dian.
Namun hingga kini, belum dapat dipastikan waktu kematian karena masih menunggu keterangan dari dokter forensik.
"(Pertama) yang dua orang tua itu. Rudiyanto dan Margaretha. Baru yang dua. Kan dia (pemeriksaan) agak global aja enggak rinci sampai berapa harinya persis juga enggak terlalu rinci," katanya.
Sementara, kata Avril, penyebab kematian keluarga itu belum bisa diketahui, lantaran masih dalam penyelidikan.
"(Penyebab) belum bisa karena untuk penyebabnya kan belum bisa kita tunggu dokter forensik. kita belum bisa ambil kesimpulan," ujar dia.