Deretan Artis Indonesia yang Terpapar Covid-19 di Tahun 2020

Pevita-Pearce3.jpg
(Instagram @pevpearce)

RIAU ONLINE, JAKARTA-Tak cuma masyarakat biasa, beberapa figur publik di dunia hiburan Tanah Air juga terpapar virus COVID-19. Sebagian besar di antara mereka ada yang menjalani penanganan di rumah sakit. Namun ada pula di antara mereka yang hanya menjalani isolasi mandiri di rumah. 

Berikut ini daftar artis yang mengumumkan bahwa dirinya terpapar COVID-19. 

1. Detri Warmanto 

Detri Warmanto merupakan selebriti Indonesia pertama yang mengumumkan bahwa dirinya telah terjangkit virus corona. Detri mengumumkan kondisi dirinya yang terpapar COVID-19 melalui instagram pribadinya pda tanggal 15 Maret lalu. 
Sebelumnya, menantu Menteri Tjahjo Kumolo itu menjalani swab test bersama dengan seluruh anggota keluarga dan karyawan pribadi. Dari hasil tes tersebut, dia

menjadi salah satu orang yang dinyatakan terpapar COVID-19. 
Kemudian, Detri langsung diarahkan untuk menjalani isolasi mandiri di rumahnya setelah dinyatakan positif corona. Setelah kurang lebih 3 pekan isolasi mandiri di kamarnya, Detri pun akhirnya dinyatakan sembuh dari COVID-19. 

2. Andrea Dian 

Tak terpaut lama dari Detri, kabar Andrea Dian yang terpapar COVID-19 juga sempat mengejutkan publik. Sebab, istri Ganindra Bimo ini terbilang aktif menjaga pola hidup sehat. 
Andrea Dian mengumumkan dirinya positif corona, pada 18 Maret lalu. Andrea sempat menjalani isolasi di RSAL Mintoharjo sebelum kemudian dipindahkan ke Wisma Atlet, Jakarta Pusat. 

Di tengah proses isolasi, Andrea tetap melakukan aktivitas olahraga. Andrea juga kerap mengingatkan masyarakat agar selalu menjaga kesehatan. Setelah menjalani isolasi selama 10 hari, Andrea kemudian dinyatakan sembuh. 

3. Twindy Rarasati 

Twindy Rarasati, mengumumkan dirinya terinfeksi COVID-19 pada 15 April lalu. Kabar tersebut, Twindy sampaikan lewat unggahan di akun Instagram pribadinya. 
Artis yang juga berprofesi sebagai dokter itu, mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan dia tengah mengenakan masker berwarna putih. Kala itu dia harus menjalani perawatan di rumah sakit. "Saya positif COVID-19," ucapnya. 
Lebih kurang dua minggu, Twindy harus menjalani perawatan di rumah sakit. Hingga akhirnya kemudian dia dinyatakan sembuh. Namun, setelahnya dia masih melanjutkan isolasi mandiri di rumah. 

4. Yopie Latul 
Penyanyi Yopie Latul juga sempat dikabarkan terpapar COVID-19 sebelum dia mengembuskan napas terakhirnya pada 9 September lalu. Anak Yopie, Carllo Latul, dalam unggahan Instagram Story sempat mengumumkan bahwa sang ayah dinyatakan positif. 

"Saya Carllo (Rio) Latul atas nama keluarga mau memberitahu bahwa benar, Ayah kami yang bernama Yopie Latul dinyatakan POSITIF CORONA dengan diagnosa OTG (Orang Tanpa Gejala)," tulis Carllo. 
Yopie sempat dirawat di Rumah Sakit Sentra Medika, Cibinong, Jawa Barat. Setelah mengetahui Yopie positif COVID-19, keluarga melakukan tes swab dan dinyatakan negatif. 

Sahabat Yopie, Andre Hehanusa mengaku bahwa pelantun poco-poco itu, diduga tertular virus corona saat mengisi acara rohani di Lido, Sukabumi. Ia manggung bersama dengan band-nya yang bernama Sound of Curly. 
"Karena ada anak Sound of Curly juga yang kena, tapi karena mereka masih muda, mereka mungkin masih kuat, masih imun," ucap Andre, kepada kumparan beberapa waktu lalu. 
Keluarga kemudian sepakat untuk mengkremasi jenazah Yopie Latul. Setelahnya abunya dimakamkan di TPU Tanah Kusir. 

5. Piet Pagau 



Aktor senior Piet Pagau dinyatakan positif COVID-19 setelah melakukan tes Swab pada 31 Agustus lalu di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Kepada kumparan, Piet Pagau mengatakan ia melakukan tes swab dalam rangka persiapan syuting film Penghuni Akhirat. 
Lelaki berusia 69 tahun tersebut juga memberikan link dan screenshot hasil tesnya. Setelah mengetahui dirinya positif COVID-19, Piet Pagau mencari rumah sakit untuk melakukan karantina. 

Akan tetapi, rumah sakit di kawasan tempat tinggalnya, Kota Bekasi, Jawa Barat, penuh. Baru pada 4 September dia mendapat kamar isolasi di Rumah Sakit Hermina Galaxy, Bekasi. 
Aktor senior sekaligus saudara Raffi Ahmad itu berhasil sembuh setelah 9 hari dirawat di rumah sakit. Piet Pagau juga sudah menjalani swab test. Dari tiga kali tes, ia dinyatakan negatif COVID-19. 
6. Iis Sugianto 

Penyanyi Iis Sugianto juga sempat terpapar virus corona. Namun, Iis baru mengumumkan hal tersebut setelah kondisinya benar-benar pulih. 
Iis sempat mengunggah sebuah video di Instagram saat ia tengah dirawat di salah satu rumah sakit. Sembari mengenakan masker dan baju seragam rumah sakit, Iis mengumumkan bahwa dirinya terpapar virus corona. 

"Saya Iis Sugianto, saya terkena COVID kira-kira dua minggu lalu dan sampai sekarang saya masih dirawat," ucap Iis di awal video tersebut. 
Namun, dalam video itu pula, Iis Sugianto mengaku sudah dinyatakan negatif dari COVID-19. Ia pun mengaku sudah bisa beraktivitas seperti sedia kala lagi. 
"Saya adalah pasien COVID-19 dan saya bisa melampaui itu, saya sudah dinyatakan negatif. Ini adalah hari ke-10 saya di rumah dan sudah bisa mengadakan kegiatan kecil bersama tim saya di rumah," ucapnya. 

7. Nunung 

Komedian Nunung sempat juga dinyatakan positif corona. Tak cuma Nunung, melainkan sejumlah anggota keluarga dan asistennya juga dinyatakan terkena COVID-19. 
Namun sang suami July Jan Sambiran dinyatakan negatif. Untuk pemulihan, Nunung kemudian dirawat sekaligus menjalani karantina di RSUD Pasar Minggu, Jakarta Selatan. 
Setelah menjalani perawatan beberapa hari Nunung diperbolehkan pulang. Kendati demikian, Nunung harus menjalani isolasi mandiri di rumah sebelum akhirnya kembali beraktivitas. 

8. Elvy Sukaesih 

Pedangdut Elvy Sukaesih sempat dinyatakan positif COVID-19. Elvy juga sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Pondok Indah selama 19 hari. 
Namun, Elvy disarankan untuk menjalani isolasi di rumah selama 14 hari setelah perawatan di rumah sakit. Pihak keluarga, memang memutuskan untuk menutup rapat kabar tersebut, mengingat dampak besar yang akan ditimbulkan. 
Ketika Elvy dinyatakan positif Corona, keluarga langsung menjalani swab test. Berdasarkan hasil swab test, mereka dinyatakan negatif. 

9. Joy Tobing 

Joy Tobing mulai merasakan gejala COVID-19 sejak tanggal 29 Agustus. Namun baru pada tanggal 7 September, Joy melakukan Swab Test dan hasilnya ia dinyatakan positif COVID-19. 
Setelah menjalani pemeriksaan, Joy rupanya hanya direkomendasikan untuk menjalani isolasi mandiri di rumah. Sebab, gejala yang dia rasakan terbilang masih masuk dalam gejala ringan. 

Selama menjalani isolasi mandiri di rumah, Joy merasa banyak pengaruhnya dengan kondisi kesehatannya. Dukungan keluarga, termasuk sang anak menjadi salah satu obat untuk dirinya cepat pulih. 
Selama perawatan, Joy juga mengkonsumsi jenis obat herbal. Kemudian, hasil Swab Test terakhirnya, 25 September lalu menyatakan Joy negatif dari virus tersebut. 

10. Papham 
Artis Papham sempat menjalani perawatan di rumah sakit setelah didiagnosa terkena COVID-19. Ketika terpapar, Papham hanya merasakan gejala ringan seperti kesulitan bernapas dan pusing. 
Namun ketika kehilangan indra penciumannya, Papham melakukan pemeriksaan. Karena bobot tubuh yang berlebih, pihak rumah sakit memutuskan untuk melakukan perawatan terhadapnya. 
Setelah menjalani perawatan beberapa hari, Papham dinyatakan layak untuk pulang. Meski demikian, kala itu dia diarahkan untuk menjalani isolasi mandiri di rumah. 

11. Melaney Ricardo 
Presenter Melaney Ricardo sempat mengungkapkan bahwa dirinya pernah dinyatakan positif COVID-19. Hal itu ia sampaikan dalam salah satu konten yang diunggah di kanal YouTube miliknya. 

Pada awalnya, Melaney ini merasa sakit yang dideritanya karena masalah lambung yang biasa ia alami. Hingga akhirnya, istri Tyson Lynch memutuskan untuk melakukan tes swab. 
Sebab, pada saat rapid test darahnya tidak keluar. Melaney kemudian mendapat kabar positif COVID-19 pada 3 Oktober lalu. 
Setelah dinyatakan positif, Melaney sempat menjalani perawatan di rumah sakit. Ia mulai menjalani perawatan di rumah sakit pada 4 Oktober lalu. Setelah keluar dari rumah sakit, Melaney juga diarahkan untuk melakukan karantina mandiri. 
12. Flora JKT48 

Member JKT48, Flora Shafiq alias Flora JKT48, juga dinyatakan positif corona pada september lalu. Kabar tersebut disampaikan lewat keterangan resmi di website JKT48. 
Dalam pengumuman tersebut, pihak JKT48 menjelaskan Flora sempat merasakan gejala demam dan pusing sebelum dinyatakan positif COVID-19. Flora bahkan harus menjalani perawatan di rumah sakit. 
Pihak JKT48 langsung melakukan tes swab kepada para member lain. Dari tes tersebut dipastikan bahwa hasil tes member yang lain negatif. 

13. Sinyorita Esperanza 
Artis Sinyorita Esperanza sempat mengumumkan dirinya positif COVID-19. Sinyorita diarahkan untuk menjalani isolasi mandiri di rumah. 
Sebelum dinyatakan positif COVID-19, Sinyorita merasakan demam, flu, dan badannya sakit-sakit. Meski begitu, Sinyorita tidak mengalami masalah pada penciumannya. 
Kondisi Sinyorita memang kian membaik selama menjalani isolasi mandiri di rumah. Kini indra penciuman dan perasanya sudah kembali normal. 

14. Pevita Pearce 
Artis Pevita Pearce positif COVID-19. Hal itu disampaikan oleh manajernya, Buci. Buci mengatakan Pevita harus menjalani perawatan di rumah sakit. 

"Kena COVID," kata Buci saat dihubungi kumparan, beberapa waktu lalu. 
Dalam sebuah unggahan di Instagram pribadinya, Pevita menunjukkan sebuah potret dirinya tengah terbaring di ranjang. Pada umumnya ranjang tersebut terlihat seperti ranjang rumah sakit. 

Wajah Pevita memang tampak pucat di video tersebut. Dalam beberapa slide berikutnya, Pevita juga menunjukkan beberapa obat yang ia konsumsi, sejumlah minuman sehat, dan video pegawai rumah sakit yang menggunakan APD lengkap. 
"Hari kelima bersama Vid," tulis Pevita di kolom keterangan, dalam bahasa Inggris. 

15. Nirina Zubir dan Ernest Cokelat 

Nirina Zubir juga harus melawan penyakit COVID-19. Tak sendirian sang suami, Ernest, dan anak-anaknya juga terkena penyakit yang berasal dari virus corona tersebut. 
Kabar ini dia sampaikan melalui unggahan di akun instagramnya. Pemain film Keluarga Cemara itu menjelaskan bahwa dia dan suami sempat merasa demam, pusing, hingga kehilangan indra penciuman di hari-hari awal terkena COVID-19. 

Kendati demikian, Nirina bersyukur karena kondisi anak-anaknya tidak mendapati gejala yang parah. Mereka sempat mengalami demam, namun akhirnya membaik setelah diberikan paracetamol. 
Nirina dan keluarganya harus menjalani isolasi mandiri di rumah. Meski hanya berada di rumah saja, aktris berusia 40 tahun tersebut mengatakan bahwa ia tetap menjaga kesehatan. 

16. Ridho Slank dan Ony Seroja 
Gitaris Mohammad Ridwan Hafiedz atau Ridho Slank dan istrinya, Ony Seroja, dikabarkan positif COVID-19. Tak diketahui persis sejak kapan Ridho Slank dan istrinya terjangkit virus corona. 
Namun, saat ini Ridho Slank dan istrinya memutuskan untuk menjalani isolasi mandiri usai dinyatakan positif COVID-19. 

17. Nikita Mirzani 
Nikita Mirzani rupanya juga pernah terpapar virus corona. Hal ini baru dia ungkapkan ketika berbincang dengan Deddy Corbuzier beberapa waktu lalu. 
Dalam salah satu konten yang diunggah di kanal YouTube Deddy Corbuzier, Nikita mengaku bahwa dirinya pernah dinyatakan positif COVID-19 dan berstatus OTG (orang tanpa gejala). Meski tak menyebutkan secara detail mengenai hal tersebut, Nikita mengaku bahwa dirinya sudah sembuh. 
“Gue juga kena (COVID-19), tapi OTG. Tapi, sudah sembuh. Sudah sembuh,” kata Nikita Mirzani. Artikel ini sudah terbit di Kumparan.com