Jelang Idulfitri, Warga Kota Pekanbaru Mulai Berburu Kue Kering

Pedagang-kue-kering-di-sudirman.jpg
(RAHMADI DWI PUTRA/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Warga Kota Pekanbaru mulai berburu kue kering untuk Idulfitri. Pembeli memilih membeli daripada membuat kue kering sendiri karena harganya lebih murah.

Pedagang kue kering di Jalan Jenderal Sudirman banyak dipilih untuk mendapatkan kue lebaran dengan banyak varian rasa.

Pembeli tampak memenuhi kios kue memilih kue kering yang diinginkan untuk persiapan Idulfitri mendatang.

Seorang pembeli kue kering, Dian mengaku, membeli kue kering sebagai persiapan lebaran nanti.



“Beli kue kering di sini untuk persiapan lebaran nanti. Harganya lebih murah dibanding kita buat sendiri,” ungkapnya, Senin, 1 April 2024.

Sementara itu, pedagang kue kering, Biyai mengatakan, memasuki pekan ketiga Ramadan, pembeli mulai berdatangan meski belum signifikan.

“Masuk minggu ketiga puasa ini pembeli sudah ada yang datang, pembeli berasal dari Kota Pekanbaru dan juga di luar Pekanbaru,” ujarnya.

Harga yang ditawarkan oleh penjual kue kering mulai dari Rp 60 ribu hingga Rp 100 ribu per kilogram.

Kue yang paling banyak dicari yaitu, kue kering jenis kacang-kacangan dan keripik.