Laporan: Dwi Fatimah
RIAUONLINE, PEKANBARU - Nama Caisar YKS akhir-akhir ini kembali jadi perbincangan publik lantaran dituding menggunakan narkoba saat live di akun TikTok miliknya selama 24 jam. Caisar diduga menggunakan narkoba lantaran sikapnya aneh selama live.
Banyak yang menduga Caisar saat itu tengah berada di bawah pengaruh narkoba, karena selama live berlangsung ia terlihat tengah menghisap sesuatu yang diduga sabu. Ia beberapa kali tampak keluar layar.
Menanggapi hal itu, Caisar YKS akhirnya buka suara. Dalam Podcast Close The Door milik Deddy Corbuzier, Caisar mengungkapkan bahwa yang sedang dihisapnya itu adalah vape.
"Sebenarnya kejadiannya saat aku menghilang dari layar, otomatis kan aku tidak ada, seakan-akan aku lagi ngisep (sabu), itu ngisep vape," ungkap Caisar, melansir dari YouTube Deddy Corbuzier, Senin, 16 Mei 2022.
Lalu, bagaimana sebenarnya ciri pengguna narkoba?
Tanpa disadari, pengguna narkoba sebenarnya berkeliaran di sekitar kita dan membutuhkan bantuan uluran tangan untuk bisa lepas dari jeratan zat terlarang tersebut.
Untuk membantu orang yang terikat dengan narkotika, tentunya perlu memahami ciri-ciri pengguna narkoba. Berikut adalah beberapa ciri-ciri pengguna narkoba atau ciri-ciri pemakai sabu yang dapat terlihat:
1. Perubahan fisik
Ciri pengguna narkoba yang paling gampang dikenali adalah perubahan fisik. Seperti terlihat lebih kurus, berkulit pucat, pupil yang membesar, gigi yang membusuk, rambut yang lebih sedikit, memiliki luka yang tak kunjung sembuh, dan mata yang kering atau berwarna merah.
2. Kesulitan menikmati berbagai aktivitas
Ciri-ciri pengguna narkoba berikutnya adalah sulit menikmati berbagai aktivitas. Narkoba mengurangi energi emosional penggunanya sehingga membuat pengguna narkoba kesulitan dalam menikmati aktivitas-aktivitas menyenangkan yang dulu disenangi.
Selain itu, waktu yang dimiliki oleh pengguna narkoba sebagian besar akan digunakan untuk memikirkan atau mengonsumsi zat terlarang tersebut.
3. Sakau
Sakau terjadi saat pengguna narkoba tidak mendapatkan asupan narkoba. Inilah yang menjadi ciri-ciri pengguna narkoba paling utama sehingga mudah dikenali sebagai orang yang mengonsumsi narkoba.
Saat sakau, pengguna sabu akan mengalami gejala berupa sakit kepala, menjadi sangat cemas, detak jantung makin cepat, mengalami serangan panik, menggigil, lemas, kram otot, dan insomnia.
4. Suasana hati yang berubah-ubah
Ciri-ciri pengguna narkoba lainnya suasana hati yang dapat berubah dengan cepat akibat dari ketidakseimbangan zat kimia dalam tubuh.
Pengguna narkoba dapat mengalami paranoia, mudah kesal, depresi, dan kecemasan yang muncul secara tiba-tiba.
5. Halusinasi dan delusi
Ciri-ciri pengguna narkoba yang satu ini akan muncul bila adiksi yang dialami sudah parah. Pengguna narkoba dapat kehilangan kontak dengan realita serta mulai berhalusinasi dan berdelusi.
6. Sangat tertutup
Awalnya pemakai narkoba bisa merupakan seseorang yang terbuka, tetapi saat narkotika menjerat hidupnya, pengguna narkoba dapat menjadi sangat tertutup dan bahkan melarang orangtua dan teman untuk masuk ke dalam kamarnya.