Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Uzbekistan Meleset, Kapolda Riau: Tak Mengecewakan

Kapolda-Riau-usai-nobar-timnas.jpg
(DEFRI CANDRA/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan dalam laga semifinal Piala Asia U-23 2024 berakhir dengan skor 2-0, Senin, 29 April 2024, malam. Skor ini jauh sangat jauh dari prediksi Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal yang memperkirakan kemenangan Garuda Muda.

Sepasang gol Uzbekistan yang bersarang ke gawang Timnas Indonesia dikemas oleh Husain Norchaev (68’) dan Pratama Arhan (86’ gol bunuh diri).

Irjen Iqbal yang turut nonton bareng (nobar) di Mapolda Riau, mengaku tidak kecewa dengan hasil yang diraih skuad Garuda Muda. Jenderal bintang dua ini justru bangga dengan perjuangan M Rizki Ridho dan kawan-kawan.

"Saya tidak melihat ini sebuah kegagalan. Perjuangan skuad Garuda Muda sudah maksimal, namun penampilan Uzbekistan sedikit lebih baik, " ujar Irjen Iqbal, Senin malam.

Kapolda Riau Nobar TimnasKapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal, nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024, bersama ribuan warga di Polda Riau, Senin, 29 April 2024. (DEFRI CANDRA/RIAU ONLINE)



Irjen Iqbal sangat mengapresiasi perjuangan Timnas Indonesia U-23 yang telah mencatatkan sejarah untuk pertama kalinya berlaga di Piala Asia U-23 di Qatar. 

"Semangat juang dan nasionalisme Timnas Garuda Muda cukup tinggi dan sangat luar biasa, walaupun hasilnya bagi saya tidak mengecewakan. Kalau tadi gol tidak dianulir wasit (VAR), saya kira ini akan berbanding terbalik," ucapnya. 

Nobar di Polda Riau1Masyarakat memadati lapangan Polda Riau saat nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan, Senin, 29 April 2024, malam. (DEFRI CANDRA/RIAU ONLINE)

Sementara itu, Mapolda Riau dipadati masyarakat Riau dalam nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan. Diperkirakan penonton yang memadati lapangan Polda Riau mencapai 10 ribu warga.

"Semangatnya adalah bagaimana jiwa nasionalisme ditunjukkan di Kota Pekanbaru ini. Bukan hanya di lapangan Polda Riau ramai, tetapi di tempat-tempat lain juga penuh sesak. Dukungan terhadap skuad Garuda Muda sangat luar biasa," pungkasnya.