Polsek Payung Sekaki Kawal Ketat Pergeseran Logistik Pemilu

Polisi-kawal-kotak-suara-ke-kelurahan.jpg
(dok. Polresta Pekanbaru)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Polsek Payung Sekaki Polresta Pekanbaru melakukan pengamanan ketat saat pergeseran logistik pemilu dari PPS Kelurahan Tampan menuju PPK Payung Sekaki di Kelurahan Tampan, Pekanbaru, Kamis, 15 Pekanbaru 2024.

Pergeseran ini dikawal ketat oleh personel Polsek Payung Sekaki di bawah pimpinan Kapolsek Payung Sekaki, AKP Rejoice Benedicto Manalu.

Adapun logistik yang diangkut meliputi 165 kotak suara, 132 bilik suara, dan 33 kantong plastik berisi logistik pemilu.

"Situasi selama proses pergeseran logistik aman dan terkendali. Personel pengamanan melekat mengawal logistik hingga sampai di PPK Payung Sekaki," ujar AKP Rejoice.



Pengamanan ketat ini dilakukan untuk memastikan kelancaran dan keamanan penyelenggaraan Pemilu 2024 di wilayah Payung Sekaki.

"Kami berkomitmen untuk mewujudkan Pemilu 2024 yang aman, damai, dan sukses," tegas AKP Rejoice.