RIAU ONLINE, PEKANBARU-Kepala Kepolisian Resort Kota (Kapolresta) Pekanbaru, Kombes Pol Pria Budi bersama Wakil kepala Polresta, AKBP Hengky Poerwanto sambangi kediaman Bripka Octavianus, Jumat, 4 Februari 2022.
Kedatangan Kapolresta dan Wakapolresta Pekanbaru ini ke rumah Bripka Oktavianus
sebagai wujud apresiasi dan dukungan dalam aksinya menggagalkan aksi jambret terhadap 'emak-emak' Jumat pagi.
"Bripka Octavianus telah melakukan aksi heroik dengan menabrak sepeda motor pelaku jambret, sehingga kedua pelaku jambret terjatuh," ujar Kombes Pria Budi.
Kombes Pria Budi juga menyampaikan ucapan terimakasih atas apa yang di lakukan Bripka Octavianus tersebut.
"Terimakasih kami ucapkan kepada bapak Oktavianus, tugas seorang anggota polri telah spontan muncul dalam jiwanya sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat."
"Apa yang telah pak oktavianus lakukan, merupakan wujud nyata dari tugas seorang anggota polri, Kami sangat bangga terhadap apa yg telah beliau lakukan, aksi sangat berani," sambungnya.
Mantan DirPam Obvit Polda Riau ini juga mengajak masyarakat untuk mendukung keberhasilan dengan menjadi polisi bagi diri sendiri.
"Tanpa dukungan dari masyarakat Pekanbaru, mustahil Harkamtibmas bisa terwujud dengan maksimal," tutup Pria Budi.