Sampah Menumpuk Omzet Pedagang Bakso Turun 30 Persen

dagang-bakso.jpg
(wayan)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Pedagang Bakso Kuah Kediri, Edy Purwanto mengatakan omzet penjualan turun sampai 30 persen, sejak ada tumpukan sampah di depan lapaknya.

Sebagian pembeli kabur karena aroma tak sedap dari tumpukan sampah.

"Saya dari bulan tiga tahun 2020 kemarin waktu pas Corona, baru kali ini ada tumpukan sampah. Sebelumnya, gak pernah," kata Edy Purwanto, Rabu, 20 Januari 2021, saat dijumpai di Jalan Garuda Sakti KM 1 Kota Pekanbaru.



Edy melanjutkan, pelanggan mengaku terganggu dengan tumpukkan sampah. "Em..bau pak, gimana lagi," ujarnya.

Menurutnya, yang jelas omzet pun pasti turun.

"Alhamdulillah, biasanya rata-rata Rp. 1 juta dapat lah seharinya, kotor ya. Merosot, mungkin ada lah 30 persen," pungkasnya.