RIAUONLINE, PEKANBARU- Lima kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan pemerintah Kota Pekanbaru tertular Covid-19. Kondisi ini memperlihatkan potensi penularan masih terjadi.
"Kelimanya dalam kondisi baik, ada yang sudah selesai menjalani isolasi," jelas Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Muhammad Jamil, Senin 21 Desember 2020.
Ia menyebut, para kepala OPD sudah melaporkan kondisinya secara langsung. Ada yang masih menjalani isolasi mandiri di rumah sembari menunggu keterangan dari dokter yang bersangkutan.
"Mereka menanti kondisi pulih, agar bisa menjalani aktivitasnya di kantor," terangnya.
Jamil menegaskan bahwa kelimanya bukan tertular dari klaster perkantoran. Ada kemungkinan para kepala tertular dari luar kantor.
"Kita tidak tahu mereka tertular dari mana, apalagi banyak pasien covid yang tanpa gejala," ujarnya.
Jamil mengingatkan para kepala OPD agar jajaran tetap disiplin mengikuti protokol kesehatan. Terutama bagi OPD yang memberi layanan publik. Dirinya mengingatkan seluruh jajaran pemerintah kota lebih berhati-hati.
"Kita harus tetap ikuti protokol kesehatan mencegah penularan Covid-19," imbuhnya.
Jamil tak menampik saat ini cukup banyak klaster pasien positif Covid-19. Ia pun mengingatkan bahwa Wali Kota Pekanbaru sudah berulang kali berpesan agar waspadai penularan Covid-19 dengan menerapkan 4M.