Hujan Disertai Petir dan Angin Kencang Diprediksi Mengguyur Riau

hujan10.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU – Badan Meterologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Riau memberikan peringatan dini kepada warga Riau karena akan terjadi cuaca ekstrim, terutama di wilayah Kabupaten Kampar, Kuantan Singingi, Rokan Hulu, dan Rokan Hilir pada malam hari nanti.

BMKG merilis di website resminya, di Bagan Siapiapi, malam hari akan hujan ringan. Bangkinang di siang, malam, dan dini hari akan cerah berawan. Bengkalis di siang dan dini hari akan hujan ringan. Dumai di malam hari akan cerah berawan.



“Pangkalan Kerinci untuk malam akan cerah, sedangkan Pasir Pengarain di malam hari akan hujan ringan. Pekanbaru di siang dan malam hari akan cerah,” begitu tertulis dalam website resmi BMKG, Kamis, 29 Oktober 2020.

Di Rengat sendiri, siang akan hujan ringan sedangkan dini hari akan hujan petir. Untuk Selat Panjang, siang dan dini harinya akan hujan ringan. Siak Sri Indrapura di dini hari akan hujan ringan. Teluk Kuantan akan hujan ringan di dini hari, dan Tembilahan di siang hari akan hujan petir.

Suhu udara di Riau saat ini, 23.0 – 34.0 derajat celcius dengan kelembapan udara di angka 50 – 96 %. Arah angin berhembus ke Barat Daya – Barat dengan kecepatan 10 – 30 km/jam.