RIAU ONLINE, PEKANBARU - Gampangnya truk dan tronton lalu lalang dengan kapasitas tonase melebihi ketentuan di Jalan Tuanku Tambusai, HR Soebrantas, Riau dan jalan lainnya, membuat Direktorat Lalulintas (Ditlantas) Polda Riau meradang.
Direktur Lalulintas (Dirlantas) Polda Riau, Kombes Pol Tulus Iklas Pamoji meminta warga jika melihat kendaraan seperti itu lalu lalang masuk jalan di kota, silakan memfotonya dan melaporkan ke polisi.
"Caranya, masyarakat bisa langsung mengadukan permasalahan ini dengan mengunjungi situs alamat website Ditlantas Polda Riau di ditlantaspoldariau.com atau menggunakan aplikasi bisa diunduh di playstore melalui telepon genggam berbasis android," kata Dirlantas Polda Riau, Kombes Pol Tulus Iklas Pamoji, Rabu, 5 Juli 2017.
Baca Juga: (Video) Inilah Aksi Kasat Lantas Purwakarta Bantu Persalinan Ibu Penumpang Bus
Sebagai komandan polisi lalulintas Polda Riau, Tulus mengakui, minim anak buahnya yang bertugas di jalanan. Ia meminta warga yang mengetahui truk dan tronton masuk kota untuk memberikan data-data lengkap seperti nomor plat kendaraan disertai gambar dan foto untuk bisa ditindaklanjuti.
"Bagi yang merasa tahu dengan kejadian ini bisa langsung memfotonya disertai dengan waktu dan tempat kejadian. Agar nantinya kendaraan tersebut dapat kita lakukan penilangan," katanya di Polda Riau, Rabu, 5 Juli 2017.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline