Mahasiswa Baru Diimbau Tak Terpengaruh Paham Radikal

Kompol-Dedi-Suryad.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

Laporan: Azhar Saputra

 

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Kasat Binmas Kompol Dedi Suryadi mengimbau para remaja atau pun mahasiswa Pekanbaru untuk tidak terpengaruh dengan paham radikaslime yangdapat merusak diri, keluarga bahkan negara.

 

"Mahasiswa baru ini kita imbau agar jangan pernah sekali-kali ikut dalam paham yang tidak jelas itu. Paham radikal yang mampu merusak diri, keluarga dan negara," katanya, Rabu, 24 Agustus 2016.

 



Dedi menjelaskan untuk mencegah mahasiswa Pekanbaru terpengaruh dengan paham radikalisme yang mulai berkembang saat ini, pihaknya akan memberikan informasi penyuluhan berupa pesan-pesan Kamtibmas kepada mahasiswa baru.

 

"‎Selain itu juga kita tambahkan informasi penyuluhan-penyuluhan berupa pesan-pesan Kamtibmas kepada mahasiswa baru PCR yang diantara lainnya adalah tentang narkoba‎n," tegasnya.

 

Selain itu, Dedi mengajak seluruh mahasiswa baru untuk sepakat dan menyetujui menolak secara tegas paham-paham radikal.

 

"Mereka kita ajak agar tidak terpengaruh untuk menjadi pengikut ISIS dan mereka sepakat menolak paham Radikalisme ini," tutupnya.

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline