RiauOnline Silaturahmi Kunjungi SKK MIGAS Perwakilan Sumbagut

Kunjungan-RiauOnline-ke-SKK-Migas.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/ISTIMEWA)

LAPORAN: ADRIADI AMRIL

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Di awal Ramadan 1439 H, Manajemen dan Redaksi RIAUONLINE.CO.ID melakukan kunjungan silaturahmi ke Satuan Kerja Khusus Pelaksanaan Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK MIGAS) di Perkantoran Graha Sucofindo Jalan Ahmad Yani Pekanbaru, Selasa, 22 Mei 2018.

Kedatangan RIAUONLINE.CO.ID disambut oleh Kepala Humas SKK MIGAS Perwakilan Sumbagut Haryanto Syafri beserta staf Arilda, Fawaid Darsyah, Angga Wydayana dan Naira.

Haryanto menyambut baik kunjungan ini karena telah mengetahui keberadaan RIAUONLINE.CO.ID dengan melihat konten berita yang dinilai bagus dari tampilan isi berita yang disajikan dan secara personal telah mengenal jajaran redaksi.

"Saya sudah pernah melihat RIAUONLINE.CO.ID dan saya nilai beritanya bagus secara umum saya nilai perkembangan media online oke dan dalam mencari info secepatnya juga oke, namun perlu juga menjaga bahasa agar tetap santun," harapnya.

Haryanto menjelaskan banyak hal tentang kondisi perusahaan migas yang ada di Riau dan secara nasional, ada yang masa kontraknya akan berakhir atau malah sudah dalam kondisi pailit.

Kunjungan RiauOnline ke SKK Migas



 

"Perusahaan yang akan habis masa kontraknya bisa memperpanjang kembali dengan mengajukan perpanjangan kontrak namun nanti akhirnya negaralah yang menunjuk perusahaan mana yang akan melanjutkan kerjasama dalam artian negaralah yang menentukan, untuk perusahaan yang telah pailit langsung di take over oleh Departemen Keuangan," jelasnya

Haryanto menambahkan negara telah menunjuk pemerintah daerah sebagai operator migas dan di Riau ada 7 kabupaten kota yang menghasilkan minyak dan gas.

"Kita tentunya berharap kondisi di Riau kondusif melihat potensi migas yang ada di sejumlah kabupaten kota saat ini," harapnya

Terkait dengan perkembangan media online saat ini, Haryanto secara jujur mengakui tingkat kepercayaan terhadap media online berkurang disebabkan oleh banyaknya oknum yang memakai media online untuk tujuan tertentu.

"Ada yang menulis berita trus ujungnya minta uang transport atau uang saku sebaiknya hal seperti ini tidak dilakukan," pintanya.

Sementara itu, Manajemen dan Redaksi RIAUONLINE.CO.ID yang diwakili oleh Pimpinan Redaksi Fakhrurrodzi, Ainur Rafiq, Imelda Vinolia, Dara Fitria dan Adriadi mengapresiasi sambutan SKK MIGAS Perwakilan Sumbagut.

Fakhrurrodzi menjelaskan awal terbentuknya media online pada 2015 lalu dan kini mampu menunjukan eksistensi dan menjadi pilihan pembaca.

"Saat ini kita telah menjalin kerjasama dengan media nasional seperti Liputan 6.com, Suara.com dan VOA Indonesia untuk kolaborasi konten dan berafiliasi," jelasnya.

Fakhrurrodzi menambahkan dari awal tahun 2018 RIAUONLINE.CO.ID telah melakukan Road Show ke mitra dan pelaku usaha dengan tujuan silaturahmi dan kedepannya dapat menjalin kerjasama.

"Kunjungan silaturahmi ini dengan harapan ke depannya ada kerjasama yang terjalin antara RIAUONLINE.CO.ID dan SKK MIGAS Perwakilan Sumbagut," tutupnya.