RIAU ONLINE, PEKANBARU - Dalam sepekan, Bank Riaukepri (BRK) meraih 5 penghargaan nasional atas kinerja yang dilakukan selama ini. Terakhir, Kamis, 5 Mei 2016 lalu, BRK meraih empat penghargaan sekaligus diterima langsung Direktur Utama Irvandi Gustari, Plt Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman dan Plt Gubernur Kepulauan Riau diwakili Plt Sekda, Reni Yusneli.
Empat penghargaan tersebut diberikan Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) beranggotakan 416 Pemerintah Kabupaten di Indonesia bekerja sama dengan Lembaga Riset Manajemen terkemuka di Indonesia seperti PPM dan Business News.
Kepada RIAUONLINE.CO.ID, Irvandi Gustari menceritakan kunci sukses Bank Riaukepri dibawah kepemimpinannya selama setahun ini.
Baca Juga: Salut, Bank Riaukepri Kalahkan Bank DKI, Jatim, dan Sumut
"Pembenahan dan perbaikan tahap demi tahap di Bank Riaukepri, mulai dari budaya kerja dan Mindset karyawan serta manajemen. Tak hanya itu, pembenahan secara teknis dan sistem telah memperlihatkan hasil gemilang. Ini diakui nasional," kata Irvandi, Selasa, 10 Mei 2016.
Kamis pekan lalu, Irvandi menerima Top CEO BUMD based on Character & Sof Competency 2016, sedangkan Plt Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman dan Plt Sekdaprov Kepri, Reni Yusneli, dianugerahi Top Pembina BUMD 2016. Selain tiga awrad tersebut, BRK juga memperoleh The Top BUMD the Best Improvement.
"Walau kita, BRK mendapat pengakuan di level nasional, saya meminta seluruh karyawan, para pihak tetap harus mawas diri dan tidak boleh sombong, apalagi ria. Penghargaan ini sepatutnya kita syukuri sebagai nikmat Allah, jauhilah ria. Lebih penting kedepannya harus lebih baik, perubahan sangat cepat dan dinamis, termasuk para pesaing selalu tidak diam," ujar Irvandi.
Klik Juga: Ternyata Ini Kiat Kenapa Bank Riaukepri Terbaik di Indonesia
Penghargaan Award Top BUMD 2016 diberikan di Hall D, Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta dengan Ketua Dewan Juri Prof DR La Ode M Kamaluddin, MSc MEng, mengangkat tema “Nawacita & Revolusi Mental Dalam Pengelolaan Bisnis BUMD”.
IRVANDI Gustari, Direktur Utama Bank Riaukepri
Penilaian Top BUMD 2016 ini, dengan indikator aspek kinerja kuantitatif dan kualitatif, termasuk peran serta peningkatan kesejahteraan masyarakat di daerahnya dan manfaat bisnis bagi para pihak dengan mengedepankan Good Corporate Governance.
Dewan Juri juga memberikan parameter penilaian mengacu pada aspek TARIF, Transparasi, Akuntabilitas, Responsibilitas, Indepedensi dan Fairness.
La Ode menjelaska, dalam penilaian tahap awal, sebanyak 2.000 perusahaan BUMD yang masuk dalam daftar penilaian. Usai disaring pada tahap kedua, diperoleh 200 BUMD sesuai kategori telah ditetapkan.
Lihat Juga: Dihantam Krisis, Bank Riaukepri Lebih Baik dari Bank DKI dan BJB
"Selanjutnya dari 200 perusahaan disaring lagi dengan sangat ketat, termasuk dilakukan penilaian pada aspek paparan program bisnis telah dijalankan dan tahap wawancara secara panel oleh seluruh Tim Dewan Juri," tuturnya pada malam itu.
DIREKTUR Utama Bank Riaukepri, Irvandi Gustari, berfoto bersama dengan peserta Workshop Strategi Bersaing di Tengah Turbelensi, Sabtu (13/2/2016), di Ballroom Balai Dang Merdu Bank Riaukepri. Hartadi merupakan mantan Pelaksana Tugas Bank Indonesia.
Ia menjelaskan alasan kenapa BRK layak dapat penghargaan tersebut. Alasan pertama, berdasarkan evaluasi kinerja 2015-2016, ada perbaikan serta pembenahan secara konsisten dilakukan, walau perekonomian global melambat.
Selain itu, walau ekonomi melambat dan dirudung kabut asap selama 3 bulan pada 2015, Dewan Juri memutuskan Bank Riaukepri sangat layak memperoleh penghargaan Top CEO BUMD Based on Character dan Soft Competency 2016, dan BRK meraih The Top BUMD the Best Improvement serta Gubernur Riau dan Gubernur Kepulauan Riau dianugerhai Top Pembina BUMD 2016.
"Ini semua bukanlah hasil kinerja saya pribadi. Dirinya hanya mengkoordinir dan menganyomi serta menjaga kebersamaan agar proses perubahan di BRK menuju perbaikan kinerja dalam konteks Budaya Kerja Produktif berjalan baik. TOP CEO diraih BRK merupakan milik seluruh keluarga besar BRK," pungkasnya.
Baca: Pro Lingkungan, Bank Riau Kepri Berhenti Biayai Industri Kehutanan dan Perkebunan
Dalam acara tersebut, tampil tiga menteri sebagai pembicara utara, antara lain, Menteri Perdagangan, Thomas T. Lembong, Menteri Perindustrian, Saleh Husein, Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo, dan Ketua DPD RI, Irman Gusman, juga tampil sebagai pembicara.
DIREKTUR Utama Bank Riaukepri Irvandi Gustari bersama dengan Direktur PT Permodalan Ekonomi Rakyat (PER), Fahrial, Selasa (16/2/2016), di Lantai 8 Gedung Balai Dang Merdu.
Selain Irvandi, dari BRK tampak hadir Komisaris Utama Raja Mambang Mit, Corsec Winovri, Dirut PT PIR Syamsul Bakri, serta Plt Gubri, Arsyadjuliandi Rachman dan Plt Sekdaprov Reni Yusneli.
Ikuti dan simak Kinerja Bank Riaukepri dengan klik di sini.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline