Belasan wanita diamankan di Kantor Satpol PP Kota Pekanbaru, Rabu 2 November 2020. Mereka diduga merupakan Pekerja Seks Komersil (PSK).
(laras)
RIAUONLINE, PEKANBARU - Belasan wanita diamankan di Kantor Satpol PP Kota Pekanbaru, Rabu 2 November 2020. Mereka diduga merupakan Pekerja Seks Komersil (PSK).
Sebelas wanita ini terjaring dalam razia di sejumlah rumah kawasan Jondul, Pekanbaru. Mereka pun didata identitasnya satu persatu oleh petugas. Beberapa wanita tampak menutupi wajah dari sorotan kamera.
"Mereka berada di kantor satpol PP, mereka didata betul-betul," terang Plt Kepala Satpol PP Kota Pekanbaru, Burhan Gurning, Rabu siang.
Dilanjutkan Burhan, saat datang ke lokasi, petugas tidak mendapati wanita itu dalam praktek prostitusi. Ia menyebut petugas mendapat informasi lantas mengamankannya.
"Prediksi mereka itu adalah pekerjannya di situ. Intel kita sudah memantau aktivitas mereka setiap hari," jelasnya.
Pihaknya sengaja menggelar razia secara mendadak karena ingin mengantisipasi "kebobocoran" info razia ke pihak yang tidak bertanggung jawab.
Lebih lanjut, para wanita tersebut bakal diserahkan ke Dinas Sosial Kota Pekanbaru untuk kemudian mendapat pembinaan.