Irsyad Syafar: Gerakan Wakaf Seribu Sehari Pemprov Riau Patut Ditiru Sumatera Barat

wakaf-seribu.jpg
(wayan)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Wakil Ketua I DPRD Sumatera Barat, Irsyad Syafar menyatakan akan meniru program gerakan wakaf tunai seribu perhari yang sudah dilakukan Pemerintah Provinsi Riau.

"Bagus sekali, Pak Gubernur Riau melakukan gerakan wakaf tunai seribu perhari. Ini juga sesuatu yang menarik," kata Irsyad Syafar, Jumat, 16 Oktober 2020, usai rapat bersama Pemerintah Provinsi Riau yang diwakali Karo Kesra, di Ruang Kenanga Kantor Gubernur Riau.

Menurutnya, dengan gerakan ini akan memberikan efek positif pada kehidupan beragama di Provinsi Riau.


"Ini tentu sesuatu yang bagus, dan akan kami tiru untuk di Sumatera Barat, dan tadi ada Qur'an center, juga bagus," ujarnya.

Dia mengatakan, sangat layak Sumatera Barat datang ke Riau untuk mendapatkan informasi terkait bagaimana peran dan kontribusi pemerintah daerah terhadap pendidikan agama.

"Jadi, pada kesempatan ini kami banyak, mendapatkan informasi, bagaimana porsi anggaran untuk MUI, LPTQ, Baznas, yang mungkin di Sumatera Barat belum mencapai target," pungkasnya.

Pertemuan ini merupakan studi komparatif DPRD Komisi V Sumatera Barat tentang Strategi dalam Membangun Komitmen dan Kontribusi Daerah terhadap Pendidikan Agama dan Keagamaan di Provinsi Riau.