Laporan: HASBULLAH TANJUNG
RIAUONLINE, PEKANBARU - Sejumlah ruas jalan di Kota Pekanbaru sudah bersih dari wajah Caleg yang selama ini terpampang di Billboard berbayar.
Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Bawaslu Riau Rusidi Rusdan usai menyelesaikan razia Alat Peraga Kampanye (APK) Billboard berbayar yang dilakukan selama dua hari belakangan.
"Kemarin belasan APK, hari ini lebih dari 30 lembar APK yang kami tertibkan hampir di seluruh jalan besar di kota Pekanbaru," ungkap Rusidi, Selasa, 22 Januari 2019.
Diakui Rusidi, pihaknya tidak bisa membersihkan Pekanbaru seratus persen, namun ia berjanji akan segera menindaklanjuti Billboard yang tersisa dalam waktu dekat ini.
"Jalan Tuanku Tambusai memang belum tersentuh, tapi nanti kita lanjutkan lagi," tambahnya.
Lebih jauh, Rusidi menghimbau bagi Caleg yang gambarnya sudah dicopot oleh Bawaslu agar tidak mengulangi kesalahannya
"Kita minta semua caleg patuhi aturan, jangan pasang APK di Billboard berbayar, kan sudah kita bolehkan pakai bingkai, tapi masih saja pasang di tempat berbayar," keluhnya.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE
Follow Twitter @red_riauonline
Subscribe Channel Youtube Riau Online,
Follow Instagram riauonline.co.id