Siang Ini, KPU Gelar Debat Kandidat 5 Pasangan Calon Wali Kota Pekanbaru

Pengundian-Nomor-Urut-Pasangan-Calon.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Hari ini, Sabtu, 4 Februari 2017, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pekanbaru, pukul 13.00-16.00 WIB, menyelenggarakan Debat Kandidat Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota di Ballroom Hotel Pangeran.

Kelima pasangan calon, mulai dari nomor urut 1, Syahril-Said Zohrin, nomor urut 2 Herman Nazar dan Defi Warman, nomor urut 3 Firdaus-Ayat Cahyadi, nomor urut 4 Ramli Walid-Irvan Herman Abdullah serta terakhir, nomor urut 5, Dastrayani Bibra-Said Usman.

Debat Kandidat merupakan upaya KPU sebagai penyelenggara Pemilu untuk melihat sejauh mana Visi dan Misi pasangan calon jika mereka terpilih apa yang akan mereka lakukan untuk memoles Kota Pekanbaru.

Baca Juga: Dapat Kado Sampah, Firdaus Harus Minta Maaf



Sebelumnya, KPU Pekanbaru menetapkan empat pasangan calon minus Dastrayani Bibra-Said Usman. Pasangan Ide-Said Usman terganjal persoalan kesehatan.

Namun kemudian mereka melakukan gugatan dan akhirnya memenangkan gugatan tersebut ditandai mencabut undian dengan nomor urut 5.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline