Jelang Natal, Satgas Cipta Kondisi 2016 Sisir Pusat Perbelanjaan Pekanbaru

Kompol-Edwin2.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

Laporan: Azhar Saputra



RIAU ONLINE, PEKANBARU - Satgas Cipta Kondisi 2016 melakukan penyisiran di pusat perbelanjaan dan tempat-tempat umum sering dikunjungi masyarakat Pekanbaru untuk mencegah aktivitas berbahaya yang dilakukan oleh oknum manapun jelang perayaan Natal dan Tahun baru.

 

Dalam rangka memberikan rasa aman, satgas Cipta Kondisi 2016 menyambangi, Mal Ciputra Seraya, Mal SKA dan Mal Pekanbaru.

 

"Jadi seperti yang sudah-sudah kami lakukan, cipta kondisi Natal dan Tahun Baru ini akan sambangi tempat-tempat yang umum di kunjungi masyarakat untuk memberikan rasa aman," ucap Kabag Ops Polresta Pekanbaru Kompol Edwin, Selasa, 20 Desember 2016.

Baca Juga: Polda Riau Kerahkan 1.329 Personel Amankan Natal dan Tahun Baru

 


Pantauan RIAUONLINE.CO.ID, satgas yang terdiri dari Polisi, TNI dan Satuan Polisi Pamong Praja Kota Pekanbaru mengunjungi tempat-tempat yang memasang atribut Natal dan tahun baru.

 

Seperti karyawan yang mengenakan topi Santa dan hadiah-hadiah yang diperuntukkan bagi masyarakat dengan menggunakan atribut khas perayan Natal dan tahun baru‎.

 

"Biasanya menjelang hari H, oknum ormas-ormas atau LSM yang mengatasnamakan agama akan razia ke tempat-tempat yang marak dengan perayaan natal dan tahun baru," katanya.

Klik Juga: Jelang Natal, Dua Temuan Dugaan Bom di Pekanbaru Bikin Masyarakat Was-was

 

Menurutnya, ormas tersebut akan memaksa untuk membuka dan melepaskan atribut Natal karena menganggap hal tersebut bertentangan dan tidak diperbolehkan. Untuk itu, Polisi dengan tegas akan menindak oknum yang memaksa melepaskan atribut Natal dan tahun baru.

 

Tambahnya oknum tersebut tidak memiliki wewenang dan hak untuk menanggalkan atribut khas Natal dan tahun baru demi terciptanya kerukunan antar umat beragama. "Kita saja tidak punya hak untuk melepaskanya, apa lagi mereka," tutupnya.

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline