RIAU ONLINE, PEKANBARU-Sebanyak 75 orang yang teridentifikasi melakukan pendakian gunung Marapi, 52 dilaporkan selamat dan 23 orang meninggal dunia.
Dengan berhasilnya korban teraakhir ditemukan, operasi evakuasi korban erupsi Gunung Marapi, Sumatera Barat dinyatakan selesai, Rabu, 6 Desember 2023 malam.
Dalam pencarian korban terakhir, Tim gabungan memperluas area pencarian hingga 6,5 kilometer hingga korban terakhir ditemukan sekitar pukul 14.55 WIB.
"Pukul 18.16 korban sampai di Posko dan langsung diserahkan ke tim DVI untuk proses Identifikasi."
"Pukul 21.27 korban atas nama Sika Afrina teridentifikasi dan diserahkan kepada pihak keluarga. Semua korban sudah ditemukan dan operasi ditutup," pungkasnya.
Total 75 pendaki yang teridentifikasi, ada 52 orang dinyatakan selamat dan 23 dinyatakan meninggal dunia.
"Dengan telah ditemukannya korban terakhir atas nama Siska Afrina dan telah teridentifikasi, operasi SAR erupsi Gunung Marapi dinyatakan ditutup," ujar Kepala Kantor SAR Padang, Abdul Malik, Kamis, 6 Desember 2023 malam.
Selain itu, 29 orang warga Riau yang meninggal dunia, 4 orang dilaporkan meninggal. Tiga diantaranya Mahasiswa Universitas Islam Riau atas nama, Muhammad Adan, Ilham Nanda Bintang, dan Nazatra Adzim Mufadhal.