(Istimewa)
Sabtu, 23 September 2023 16:22 WIB
Editor: Joseph Ginting
(Istimewa)
RIAU ONLINE, PEKANBARU-Partai Demokrat telah melaksanakan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas). Yang dihadiri langsung oleh bakal calon Presiden Prabowo Subianto dan seluruh ketua partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Terlihat juga jajaran lainnya yang siap mendukung Prabowo Subianto mulai dari Airlangga Hartarto, Zulkifli Hasan, Agus Harimurti Yudhoyono dan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)), Yusril Ihza Mahendra, Anis Matta dan beberapa ketua partai lainnya yang ikut serta siap dukung Prabowo.
Dalam Rapimnas tersebut bertujuan untuk memberikan dukungan kepada Prabowo Subianto sebagai bakal calon Presiden di pemilu 2024 mendatang.
"Tujuannya untuk menangkan Prabowo di Riau, dan kami sudah mulai melaksanakannya," ujar ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Demokrat Agung Nugroho, Sabtu 23 September 2023.
Menanggapi hal tersebut Demokrat di Riau langsung melakukan aksi untuk memenangkan Prabowo Subianto di Pemilu mendatang.
Baca Juga
Menurutnya Demokrat akan bersungguh-sungguh untuk ini, karena ditambah lagi Pak SBY yang akan turun gunung memenangkan Pak Prabowo.
"Kader Demokrat di Provinsi Riau akan sungguh-sungguh bekerja untuk pemenangan koalisi KIM yang mengusung Prabowo Subianto ini," jelasnya
Menurutnya Pilpres 2024 adalah tahunnya Prabowo Subianto. Karena sikap kenegarawanannya sudah sangat terbukti. Apalagi Provinsi Riau ini adalah lumbung suara Prabowo di Pilpres 2014 dan 2019.
"Jadi jangan diragukan kekuatan Pak Prabowo di Riau, beliau sangat diterima masyarakat Riau dan bahkan sangat dirindukan," Pungkasnya.
Artikel ini ditulis Novrika Sona Rohana, peserta program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di RIAU ONLINE