Sejumlah Jembatan Rusak, Masyarakat Rohul Keluhkan Akses Penyeberangan ke DPRD Riau

Wakil-Ketua-DPRD-Riau-Syafarudin-Poti1.jpg
(BAGUS PRIBADI/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Wakil Ketua DPRD Riau, Syafarudin Poti, mengaku mendapat keluhan dari masyarakat Rokan Hulu (Rohul) khususnya terkait akses transportasi.

Hal itu didapatkannya saat melakukan reses seminggu belakangan. Pasalnya, ada beberapa jembatan yang rusak sehingga perlu diperbaiki dan dibangun sebagai penghubung antar kecamatan.

“Ini harus disampaikan dalam RAPBD nantinya, berapa panjang jalan Provinsi Riau di Rohul ini. Tentu dilihat mana yang sudah efektif, sedang proses, dan belum efektif,” kata Poti, Senin, 31 Juli 2023.

Politikus PDIP itu meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau melakukan pemetaan akses transportasi yang harus dikerjakan untuk pertumbuhan peningkatan ekonomi masyarakat.



“Kemudian tentang jembatan di Rohul itu ada di Sungai Sosa, penyeberangan antar kecamatan. Ada yang dari Rambah Hilir Tengah itu jembatan penyeberangan antar dua kecamatan,” jelasnya.

Selain itu, Poti juga menyampaikan kegiatan bantuan keuangan dari Provinsi Riau terhadap Rohul mengenai pembangunan yang belum selesai.

“Saya harap menjelang penghabisan jabatan gubernur itu bisa diselesaikan,” pungkasnya.