Penyelundupan Terang-terangan, Komisi III DPR RI Kritik Bea Cukai Riau

Arteria-Dahlan5.jpg
(DEFRI CANDRA /Riau Online)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Arteria Dahlan mengkritik kinerja Bea Cukai Riau yang membiarkan penyelundupan terjadi di Provinsi Riau. 

 

Menurut Politikus Partai PDI Perjuangan ini, penyelundupan, tekstil, elektronik dan penyelundupan rokok dilakukan secara terang-terangan di Provinsi Riau, namun itu dibiarkan saja. 

 

 

"Kami juga menyikapi adanya penyelundupan secara terang-terangan, baik rokok, barang elektronik serta makanan dibiarkan saja oleh Bea Cukai," ujar Arteria kepada RIAUONLINE.CO.ID, Jumat, 15 April 2022.

 

Pria berkacamata ini juga mengatakan kalau Riau ini memiliki Dirjen Perhubungan Laut yang juga ikut membiarkan penyelundupan ini terjadi. 



 

Komisi III DPR RI3

 

Komisi III DPR RI melakukan kunjungan kerja ke Mapolda Riau, Jumat, 15 April 202/DEFRI CANDRA /Riau Online

 

"Kita juga punya Dirjen Perhubungan Laut serta memiliki berbagai alat kelengkapan yang memastikan hal tersebut tidak terjadi," terangnya. 

 

Arteria meminta, Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal untuk dapat mengatasi hal ini serta permasalahan lainnya seperti penambangan ilegal. 

 

 

"Kami meminta kepada bapak Kapolda agar hal ini ditindak lanjuti, apakah bisa menjadi Leading Sector untuk mengamankan hal tersebut," tutupnya. 

 

Seperti diketahui, Komisi III DPR RI melakukan kunjungan kerja di Bumi Lancang Kuning Riau serta melakukan rapat terbatas bersama Forkopimda Riau di Aula Tribata Mapolda Riau, Jumat, 15 April 2022.