Evo Hotel Pekanbaru Hadirkan Menu Berbuka Puasa Khas Timur Tengah

evo-hotell.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Untuk memanjakan konsumen dalam momen Ramadan, Evo Hotel Pekanbaru menawarkan promo bertajuk Rahmat (Ramadhan Hemat) untuk dinikmati saat berbuka puasa.

Sales Manager Evo Hotel Pekanbaru, Ranny mengatakan ada lebih dari 100 menu makanan yang akan dihidangkan dengan jenis makanan yang berbeda setiap harinya.

"Ramadan kali ini, Evo Hotel Pekanbaru menghadirkan promo buka puasa dengan tema Rahmat (Ramadhan Hemat). Kalau jumlahnya sekitar seratusan menu untuk berbuka puasa, mulai dari minuman, takjil, makanan berat, jajan pasar dan lain sebagainya. Setiap hari menu yang kita siapkan juga berbeda-beda," ujar Ranny, Selasa 12 April 2022.

Dikatakan Ranny, kali ini pihaknya menghadirkan menu berbuka puasa yang berbeda dari kebanyakan hotel, yakni dengan nuanasa khas Timur Tengah.



"Menu timur tengah juga akan berbeda-beda setiap harinya. Beberapa menu Timur Tengah itu seperti Roasted Chicken (potongan ayam panggang khas Timur Tengah), lalu Heleeb Ma’hal (kolak khas Timur Tengah) serta Lehan & Aryan (minuman kopi dengan racikan rempah khas Timur Tengah). Semua menu ini dimasak oleh chef kita dari Evo Hotel Pekanbaru," jelasnya.

Lanjut Ranny, bagi yang ingin menikmati varian menu berbuka puasa di Evo Hotel Pekanbaru, tamu hanya cukup membayar Rp80.000/orang. Dengan harga segitu, tamu sudah langsung ikut bersedekah.

"Karena kita sudah bekerjasama dengan Dompet Dhuafa. Untuk setiap pembelian paket berbuka puasa, kita sudah langsung menyisihkan Rp2.000 untuk disedekahkan. Kami melihat berbuka puasa ini adalah ajang silaturahmi para tamu dengan keluarga dan sahabat mereka. Selain ada nilai ibadah, ada nilai sedekah menjadi pelengkap kesempurnaan puasa," imbuhnya.

Selain itu, Ranny menambahkan Evo Hotel Pekanbaru juga akan memberikan promo menarik bagi siapa saja yang mengambil paket Rahmat ini. Setiap pembelian 10 pax, tamu akan langsung mendapatkan gratis 1 pax.

"Jadi kalau mereka bawa temen-temen 11 orang yang dibayar cuma 10 orang aja. Lebih hemat kan," terangnya.

Sedangkan bagi yang ingin berbuka puasa dengan private room, dibanderol dengan harga yaitu Rp80 ribu hingga Rp100 ribu, sesuai menu yang dipilih.

"Kita juga menyediakan privat room untuk acara buka puasa dengan harga yang juga terjangkau yaitu Rp80 ribu hingga Rp100 ribu, tergantung menu yang dipilih. Untuk minimal order private room adalah 15 orang. Dengan harga segitu sudah termasuk ruangan," tutupnya.