RIAUONLINE, PEKANBARU-Leani Ratri Oktila di Paralympic Tokyo lalu membuat semangat Riau di bidang Olahraga bagi penyandang disabilitas meningkat.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Boby Rahmad mengatakan Riau sudah mempersiapkan anggaran untuk atlet disabilitas termasuk untuk berangkat ke Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) November mendatang.
"Kita sudah siapkan 24 miliar rupiah, ada 17 miliar untuk persiapan Peparnas. Tanggal 1 November 2020 di Papua," ujar Boby, Selasa, 21 November 2021.
Anggaran ini disebut Wakil Ketua DPRD Riau, Agung Nugroho sudah maksimal tinggal bagaimana National Paralympic Comitee (NPC) memaksimalkan dana tersebut.
"Anggaran yang diberikan sudah cukup maksimal, tinggal NPCnya sendiri untuk memberikan pembinaan pada masing-masing atlet," ujar Agung.
Lebih jauh ia mengatakan tak membeda-bedakan atlet biasa yang bertanding ke Pekan Olahraga Nasional (PON) dan atlet disabilitas yang berangkat ke Peparnas.
"Kami tak membatasi anggaran, bahkan kami beri lebih dari yang diminta. Tidak ada perbedaan antara atlet biasa dengan disabilitas," tegasnya.
Apalagi, dengan kemenangan Ratri di Paralympic kemarin disebut Agung sebagai semangat tambahan para-atlet Riau untuk bertanding di Peparnas.
"Kami lihat banyak yang berprestasi, bahkan berpeluang untuk meraih emas di Peparnas bahkan Paralympic," ujarnya optimis.