RIAUONLINE, PEKANBARU-Gubernur Riau Syamsuar menghimbau agar masyarakat Riau maupun masyarakat asal Sumatera Barat untuk tidak melakukan mudik lebaran.
Ia menurutkan tujuan dari larangan pemerintah tersebut sebagai upaya untuk mengurangi angka penularan Covid-19 di Provinsi Riau.
"Harapan kami masyarakat Riau maupun masyarakat Sumatera Barat dapat mematuhi apa yang diharapkan pemerintah, dalam rangka untuk membatasi, melarang mudik. Ini semua dalam rangka memutus mata rantai penularan Covid-19," kata Syamsuar, Kamis, 06 Mei 2021, saat meninjau pos perbatasan Riau-Sumbar.
Dia mengatakan pos perbatasan ini didirikan sesuai dengan arahan pemerintah pusat. "Melakukan peninjauan pos penyekatan daerah perbatasan antara Riau dengan Sumatera Barat. Alhamdulillah berjalan dalam keadaan aman dan lancar. Telah melaksanakan sesuai apa yang diamanahkan Menteri Perhubungan," ujarnya
Mantan Bupati Siak ini melanjutkan, pos penyekatan sudah dilengkapi petugas kesehatan. "Dimana di pos ini dilengkapi juga oleh berbagai macam petugas, TNI/Polri, dari Pemda sendiri, termasuk juga petugas kesehatan. Harapan kami, pelaksanaan penyekatan pos yang ada disini berjalan dengan lancar dan sesuai dengan protap yang telah ditentukan," sambungnya
Pihaknya mendoakan agar masyarakat dalam keadaan sehat dalam menyambut hari raya Idul Fitri 2021 ini.
"Semoga kita semua sehat selalu, mudah-mudahan dapat menjalan ibadah puasa dengan baik, dan merayakan hari raya idul fitri walaupun juga dalam suasana pandemi Covid-19," pungkasnya. (adv)