Berikut Imsakiyah Ramadan Hari Ini Untuk Kota Pekanbaru dan Sekitarnya

Jadwal-Imsakiyah-Ramadan-1442-H-2021-M3.jpg
(Sarmarita Rahmadhani/Riau Online)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Alhamdulillah selesai juga melaksanakan puasa di hari ketiga untuk ramadan 2021 ini. Semoga Allah masih mempertemukan esok hari dan ramadan-ramadan berikutnya. Amin.

Kewajiban berpuasa terdapat dalam surah Al Baqarah ayat 183 yang artinya:

"Wahai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu. Agar kamu bertakwa."

Jika seseorang meninggalkan puasa di bulan suci ramadan dikarenakan adanya halangan seperti sakit dan lain sebagainya, maka wajib mengganti puasa tersebut dihari lainnya saat ramadan ditahun tersebut telah selesai.

Berdasarkan Surah Al Baqarah ayat 184, orang yang memiliki utang puasa wajib menggantinya di hari lain selama ia mampu.


Arti dari Surah Al Baqarah ayat 184 yaitu maka barangsiapa di antara kamu sakit atau dalam perjalanan (lalu tidak berpuasa), maka (wajib mengganti) sebanyak hari (yang dia tidak berpuasa itu) pada hari-hari yang lain. Dan bagi orang yang berat menjalankannya, wajib membayar fidyah, yaitu memberi makan seorang miskin. Tetapi barangsiapa dengan kerelaan hati mengerjakan kebajikan, maka itu lebih baik baginya, dan puasamu itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui.

Untuk jadwal imsakiyah, di Pekanbaru hari ini, Jumat, 16 April:
Imsak : 04.44 WIB
Subuh : 04.54 WIB.
Terbit : 06.09 WIB
Dhuha : 06.34 WIB
Dzuhur : 12.18 WIB
Ashar : 15.31 WIB
Magrib : 18.20 WIB
Isya : 19.29 WIB

Jika tidak tinggal di Kota Pekanbaru, tapi berada disekitar Kota Pekanbaru, di Kabupaten Kampar +1 menit dari Kota Pekanbaru. Kabupaten Siak - 3 menit. Kabupaten Bengkalis - 1 menit. Untuk Kabupaten Pelalawan - 2 menit. Kabupaten Kuantan Singingi + 1 menit.

Kabupaten LimapuluhKota + 4 menit. Untuk Kabupaten Rokan Hulu + 3 menit. Kabupaten Dumai - 1 menit. Kotamadya Payakumbuh + 4 menit. Kabupaten Sawahlunto Sijunjung + 3 menit. Kabupaten Kepulauan Meranti - 5 menit. Sedangkan Kabupaten Tanah Datar + 5 menit. Kotamadya Sawahlunto + 4 menit. Dan Kabupaten Indragiri Hulu - 2 menit.

Selamat berpuasa. Semoga bisa selalu memaksimalkan puasa tahun ini.