Politik Cair PKS Menjalar ke Daerah, Markarius: Kita Fokus Bangun Riau Dulu

Markarius-Anwar6.jpg
(Sigit Eka Yunanda)

RIAU ONLINE, PEKANBARU Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD Riau, Markarius Anwar  menyebut manuver DPP PKS yang belakangan begitu cair dalam bermanuver politik dengan mengunjungi partai lain baik partai partai pemerintah maupun oposisi juga akan diteruskan hingga tingkat daerah.

 

"Ya sama, kita ikut arahan. Alhamdulillah sampai hari ini kita masih komunikasi intens dengan kawan-kawan partai lain. apalagi di DPRD banyak pimpinan partai," ungkap Markarius, kemarin.

 

 

 

Selain secara personal, Markarius menyebut PKS memang direncakan akan melakukan kunjungan resmi ke partai-partai lain.

 

"Secara kepengurusan kami memang sudah merencakan silaturahmi antar partai, ke pimpinan-pimpinan partai lain," ujarnya.

 

Selain ke parpol, kunjungan juga dilakukan ke instansi lain termasuk ke instansi pemerintahan vertikal, kepala daerah serta organisasi masyarakat.

 



"Kita sudah ke pak Danrem, Pak Kapolda, ke PAk Gubernur dan Wakil Gubernur. Tahap selanjutnya kita silaturahim ke pimpinan partai dan selanjutnya ke Ormas yang juga sebagian sudah kita lakukan. Ke NU dan Muhammadiyah sudah," jelasnya.

 

 

 

<iframe title="YouTube video player" src="https://www.youtube-nocookie.com/embed/p4QXdXEgQAE" frameborder="0" width="560" height="315"></iframe>

 

 

Untuk saat ini PKS disebut Markarius berusaha untuk tidak terjebak di polarisasi politik pasca 2019 lalu. ia menyebut PKS memillih fokus untuk membangun Riau yang sedang dilanda Covid-19

 

"intinya bagaimana kita bersama membangun Riau ke depan," tegas Markarius.