Aperman Halawa Menangis Usai Bersyahadat di Masjid Agung An-Nur Pekanbaru

aperman.jpg
(DEFRI/ RIAUONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Seorang pemuda bernama Aperman Halawa menyatakan diri masuk Islam di Masjid Agung An-Nur jalan Hangtuah Pekanbaru, Jumat, 9 April 2021.

Dibimbing Pengurus Mualaf Center An-Nur Ir H Rubianto, pria kelahiran 1992 meneteskan air mata saat mengucapkan syahadat.

"Persaudaraan yang ditampilkan umat Muslim dilingkungan tempat tinggal membuat saya tertarik memeluk agama Islam," ucap Aperman kepada RIAUONLINE.CO.ID dengan mata berlinang, Jumat, 9 April 2021.

Tak hanya itu, kesedihan Aperman bertambah dengan tak disaksikan oleh kedua orangtua tercinta.



Kedua orangtuanya berada di Nias namun ia tinggal di Pekanbaru bersama orangtua angkatnya.

"Sebelum masuk Islam saya sudah pamit dan minta izin sama orang tua, saya masuk Islam dibolehkan," tambahnya sambil mengusap air mata.

Setelah sah masuk Islam, pemuda ini kembali berbahagia lantaran diberi hadiah spesial dari Imam Besar Masjid Agung An-Nur Pekanbaru.

Hadiah tersebut berupa sorban kesayangan Imam Besar Masjid Agung An-Nur, Khairudin Ahmad.

Selanjutnya Pengurus Mualaf Center An-Nur memberikan bingkisan kepada mualaf berupa perlengkapan salat dan sajadah untuk melaksanakan Ibadah nantinya.