Tim Dokter Siaga Tangani Efek Samping Vaksin Covid-19 setelah Penyuntikan

Nakes16.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Pemerintah Provinsi Riau telah membentuk tim dokter untuk menangani jika ada kejadian efek samping bagi penerima vaksin Covid-19, Kamis, 7 Januari 2021.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir, menjelaskan, Pemprov Riau telah membentuk tim dokter bila ada kejadian efek samping pasca imunisasi.

“Ada timnya para dokter, menangani bila terjadi efek samping pasca imunisasi, dan tentunya itu ada observasi, apakah memang karena vaksinasi atau karena kondisi pasiennya,” tutur Mimi Yuliani Nazir.



 

Sebelumnya, sebanyak 20 ribu dosis vaksin Sinovac buatan PT. Bio Farma, telah sampai di Kota Pekanbaru. Saat ini, vaksin corona tersebut disimpan di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Instalasi Farmasi dan Logistik Kesehatan Provinsi Riau.

Selain tenaga kesehatan, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta tokoh pemerintahan juga direkomendasikan menerima vaksin Covid-19 tersebut, direncanakan pelaksanaan imunisasi akan digelar pada tanggal 14 Januari 2021 mendatang.