Kakinya Pernah Hampir Putus Terjerat Sling, Togar Kini Sudah Pulih

Gajah-Togar.jpg
(RAHMADI DWI/Riau Online)

RIAUONLINE, PEKANBARU- Togar, seekor anak Gajah Sumatera yang ditemukan terjerat tahun 2019 lalu, kini menunjukkan kondisi sehat setelah mendapat perawatan dari tim medis Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau.

Berkat kegigihan tim medis memberikan  perawatan kepada togar, kini anak gajah sumatera ini telah menunjukkan kondisi sehat, kamis, 17 desember 2020.

 

Ketika dihampiri oleh petugas di Pusat Latihan Gajah (PLG) Minas, togar dengan lahapnya menyantap buah-buahan yang diberikan kepadanya.



 

“Togar sudah semakin sehat, gajah ini merupakan korban jerat kawat dengan kondisi memprihatinkan kaki kiri depannya nyaris putus, alhamdulillah berkat kegigihan tim medis, togar sudah berangsur pulih dan menunjukkan peningkatan kesehatan,” terang kepala balai besar ksda riau, suharyono.

 

Togar merupakan gajah sumatera korban jerat kawat sling pada November 2019 lalu dengan kondisi memprihatinkan, kaki kiri depan yang nyaris putus. Balai Besar KSDA Riau kemudian lakukan evakuasi terhadap anak gajah malang tersebut dan memberikan perawat secara maksimal terhadap togar.

 

Kini togar sudah sehat, dan bisa bermain bersama pawang gajah lainnya di Pusat Latihan Gajah, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak.