Eko Suharjo Positif Covid-19, Syarifah Bertarung Sendiri di Debat Pilwako Dumai

paslon-wako-dumai.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Komisioner KPU Dumai, Parno menyebut calon wali kota Dumai nomor urut dua, Eko Suharjo yang positif Covid-19 sudah menyerahkan surat sakit dan dinyatakan boleh tidak mengikuti debat paslon.

"Paslon dua, atas nama Eko Suharjo sudah mengajukan surat sakit. Artinya yang bersangkutan tidak bisa ikut kegiatan debat," ujar parno via sambungan telepon Kamis, 12 November 2020.

Ia menjelaskan, yang diperbolehkan tidak hadir hanya Eko Suharjo sementara calon Wakil wali kota, Syarifah tetap hadir.

"Yang memberikan surat izin tidak hadir hanya satu, Sejauh ini tidak ada konfirmasi ketidakhadiran, kita menganggap hadir," jelasnya.



Ia menjelaskan tidak ada regulasi terkait boleh tidaknya salah satu dari paslon tidak hadir, tapi yang jelas, salah satu paslon sedang sakit atau melaksanakan ibadah boleh tidak mengikuti dengan surat keterangan.

Parno menyebut KPU sudah menjalin komunikasi dengan Liason Officer pasangan Eko Suharjo dan Syarifah.

"yang jelas kita komunikasikan dengan LO-nya mereka memastikan hadir," ujarnya.

Terkait persiapan debat sendiri, Parno menyebut sudah siap untuk menyelenggarakannya malam nanti, Kamis, 12 November 2020.

Debat calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Dumai akan dilaksanakan malam nanti pukul delapan. Dilakukan dengan protokol kesehatan ketat tanpa pendukung, Debat dapat disaksikan di RTV serta akun Facebook dan YouTube KPU kota Dumai.