RIAUONLINE, PEKANBARU- Ketua Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penangan Covid-19 Provinsi Riau, Syamsuar mengatakan, saat ini di Riau tidak ada lagi zona kuning, hampir semua daerah zona oranye, dan bahkan zona merah.
"Kita tahu, bahwa dalam pandemi ini ada empat zona, ada zona merah zona resiko tinggi, ada zona oranye adalah zona mendekati berisiko tinggi, kemudian juga ada zona kuning, dan zona hijau," kata Gubernur Riau Syamsuar, seperti dikutip RiauOnline dari Live Streaming YouTube Diskominfotik Provinsi Riau, saat memberikan sambutan acara pengukuhan Forum Pengembangan Kelas Kominfo (FPKK) Provinsi Riau di Gedung Olahraga (GOR) Tualang, Kabupaten Siak, Kamis, 29 Oktober 2020.
Ia menyampaikan, sekarang ini tidak ada lagi zona kuning, semuanya zona oranye, dan bahkan juga zona merah.
"Saat ini zona merah tinggal satu Kota Pekanbaru," pungkasnya.
Seperti diketahui, saat ini Kota Pekanbaru masuk dalam 12 besar daftar kasus aktif Covid-19 yang lebih dari 1.000 kasus di Indonesia, bahkan menempati urutan ke enam nasional, dengan kasus aktif 1.885 kasus.
Informasi diatas disampaikan langsung oleh Juru Bicara Satgas Covid-19, Prof Wiku Adisasmito saat memperbaharui data Covid-19 di Indonesia, saat jumpa pers virtual, pada Kamis, 29 Oktober 2020.
Sementara itu, untuk kasus positif Covid-19 di Riau, secara kumulatif, data pertanggal Kamis, 29 Oktober 2020, kasus positif Covid-19 di Riau mencapai angka 14.248 kasus, dengan rincian isolasi mandiri 2.882 orang, rawat di rumah sakit 513 orang, pasien sembuh dari Covid-19 ada 10.534 orang, dan meninggal ada 319 orang.