Empat Tenaga Kesehatan di Riau Positif Covid-19

jubir.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Tenaga medis yang terinfeksi virus corona di Riau terus bertambah. Total sudah ada 4 tenaga medis yang positif Covid-19. Tiga diantaranya ada di Dumai dan satu di Pelalawan.

Tenaga medis positif Covid-19 ini diungkapkan langsung oleh Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19, dr Indra Yopi di gedung daerah, Jalan Diponegoro Pekanbaru, Kamis 23 April 2020.

Indra Yopi mengumumkan ada penambahan satu kasus baru pasien positif Corona di Riau,. Belakangan terungkap pasien berinisial RR itu adalah tenaga medis di Dumai. Dengan adanya penambahan satu kasus baru ini, maka total pasien positif Covid-19 di Riau sudah mencapai sebanyak 36 kasus. Sembilan diantaranya sudah sehat dan sudah dipulangkan dan ada empat pasien yang meninggal dunia.



"Sudah ada 4 tenaga kesehatan (nakes) yang positif Covid-19. Tiga orang dari kluster Dumai dan 1 di Pelalawan," kata Idran Yopi.

Pasien ke 36 yang diumumkan, Kamis 23 April 2020 yang merupakan Nakes tersebut berusia 37 tahun, warga kota Dumai, saat ini sudah diisolasi dan dirawat di RSUD Dumai.

Pasien RR ini merupakan hasil kontak tracing dengan pasien nyonya ME yang merupakan dokter dan suaminya juga positif Covid-19. Belakangan terungkap pasien RR merupakan ASN yang ikut dalam acara nakes teladan yang dilaksanakan di Dumai yang dihadiri juga oleh ME beberapa waktu lalu.

"Sehingga kita melihat ada cluster yang cukup besar di Dumai yang bersumber dari pertemuan nakes teladan di Dumai. Sudah dilakukan tracing dan rapid test dan saat ini kita masih menunggu hasil swabnya," katanya. (*)