Demokrat Bagikan Seribu Paket Sembako Untuk Masyarakat Terdampak Corona

sembako-demokrat.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Ketua DPD Demokrat Riau, Asri Auzar mengaku sudah membagikan 1000 paket sembako yang terdiri dari beras 5 kg dan satu liter minyak goreng kepada masyarakat Kota Pekanbaru.

Pembagian tersebut dilakukan di beberapa titik di Kota Pekanbaru, yakni di depan Kantor DPD Demokrat Riau, di Jalan Jenderal Sudirman dan Kantor DPRD Riau.

Untuk di kantor Demokrat, Asri bersama kader Demokrat lainnya membagikan bantuan sembako ini kepada masyarakat biasa dan kepada petugas Tagana.

Sementara di Jalan Jenderal Sudirman, Demokrat membagikan sembako kepada petugas kebersihan yang ada di sepanjang jalan Jenderal Sudirman.



Puncaknya, Asri memberikan bantuan kepada puluhan wartawan yang tengah berada di kantor Sekretariat DPRD Riau.

Dikatakan Asri, hal ini merupakan bentuk empati kader Demokrat terhadap masyarakat yang berada di sekitarnya, tak terkecuali wartawan. Apalagi, wartawan tetap bekerja di tengah imbauan stay at home oleh pemerintah.

Begitu juga dengan petugas kebersihan dan Taruna Siaga Bencana, yang bekerja di tengah ancaman penyebaran virus Covid-19.

"Makanya kita berempati pada mereka, walaupun tak besar, tapi ini lah yang bisa kami berikan," ujar Asri, Kamis, 9 April 2020.

Asri mengklaim bahwa kegiatan seperti ini sudah dilakukan partainya sejak sebulan yang lalu, mulai dari pemberian Alat Pelindung Diri (APD) kepada tenaga medis, penyediaan tempat cuci tangan, dan bsntuann lainnya.

"Doakan kami sehat selalu, insyaAllah besok kita akan bagikan kepada cleaning service di kantor DPRD ini," tutupnya.