40 Pelamar CPNS Pemprov Riau Dinyatakan Lulus Seleksi Administrasi Setelah Ajukan Sanggahan

Kepala-BKD.jpg
(Azhar)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Sebanyak 40 pelamar seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Pemprov Riau yang sebelumnya tidak lulus seleksi administrasi akhirnya bisa melaju ke tahap selanjutnya setelah panitia menyatakan mereka memenuhi syarat administrasi dan dinyatakan lulus seleksi administrasi. Badan Kepagawian Daerah (BKD) Provinsi Riau resmi mengumumkan hasil sanggahan seleksi administrasi CPNS di lingkungan Pemprov Riau, Kamis 26 Desember 2019.

Dari 1.087 pelamar yang mengajukan sanggahan hanya ada 40 pelamar yang akhirnya diterima sangahan dan dinyatakan lulus seleksi administrasi. Dengan lulusnya 40 pelamar dari hasil sanggahan tersebut, maka jumlah pelamar yang lulus seleksi administrasi CPNS di lingkungan Pemprov Riau bertambah menjadi 6.197 pelamar. Rincianya,Tenaga Pendidik (Guru) 3.631 pelamar, kemudian Tenaga kesehatan 494 pelamar dan Tenaga Teknis 2.072 pelamar.

"Bagi peserta yang dinyatakan lulus seleksi administrasi dan lulus setelah sanggahannya diterima, wajib mengikuti tahapan selanjutnya. Yakni, Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan Computer Assisted Test (CAT)," kata Kepala BKD Riau, Ikhwan Ridwan, Kamis 26 Desember 2019.



Ikhwan mengatakan, untuk pelaksanaan SKD direncanakan akan digelar pada bulan Februari 2020 mendatang. Namun kepastian tanggalnya akan diumumkan melalui website resmi BKD Riau.

"Bagi peserta yang dinyatakan lulus seleksi administrasi wajib mencetak nomor kartu ujian bewarna, tidak boleh hitam putih mulai dari tanggal 26 sampai 31 Desember 2019," kata Ikhwan. (*)