Harapan Riau Jadi Lokasi Perhelatan Piala Dunia U-20 Pupus, Ini Alasannya

Latihan-pertama-PSPS.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Anggota DPR RI Dapil Riau 2, Abdul Wahid menilai upaya Riau menjadi salah satu tuan rumah Piala Dunia U-20 pada tahun 2021 sebenarnya sudah terlambat.

Sebab, FIFA sendiri sudah menunjuk stadion yang akan menjadi venue selama perhelatan berlangsung.

"Ini sebenarnya sudah telat, tapi kita berjuang saja dulu. Memang seharusnya sebelum ditetapkan sebagai tuan rumah, kita sudah harus menyiapkannya," kata mantan anggota DPRD Riau dua periode ini, Selasa, 29 Oktober 2019.

Pun begitu, sebagai perwakilan orang Riau di parlemen Wahid memastikan akan berjuang sekuat tenaga agar Riau bisa menjadi tuan rumah dalam kejuaraan dua tahunan tersebut.

Sebab, dengan menjadikan Riau sebagai salah satu tuan rumah di Piala Dunia, akan sangat banyak dampak positif yang bisa didapat masyarakat, terutama di sektor perekonomian.

"Kita dukung. Itu bagus, saya juga sudah buat surat ke Kemenpora dan jumpa langsung dengan Menpora. Kita punya stadion berskala internasional kok, Stadion Utama Riau," tambahnya.



Terkait kondisi Stadion Utama yang mengalami banyak kerusakan dan tidak terawat, Wahid menyebut hal tersebut bukan menjadi perkara karena masih ada waktu untuk perbaikan.

"Kan masih ada waktu untuk pembenahan, acaranya kan 2021. Tahun depan masih 2020. Yang jelas kita berdiplomasi dulu bagaimana Riau ini bisa dilibatkan," tuturnya.

Kedepannya, Wahid mengingatkan pemerintah daerah untuk mengambil pelajaran dari sini dan menghimbau pemerintah untuk bisa menjaga aset yang ada saat ini.

"Jadikan ini pelajaran, aset yang sudah ada itu dirawat dengan baik," tutupnya.

Sementara itu, dilansir dari bolasport.com, Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PSSI, Iwan Budianti, mengatakan pihaknya tidak bisa memastikan stadion mana saja yang akan dipakai untuk Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia.
Kata Iwan Budianto, yang menentukan itu bukan PSSI tetapi FIFA.

PSSI sejatinya sudah menyerahkan daftar 10 stadion kepada FIFA untuk menggelar pertandingan-pertandingan Piala Dunia U-20 2021.

Venue tersebut adalah Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Pakansari (Bogor), Stadion Patriot (Bekasi), Stadion Wibawa Mukti (Cikarang), Stadion Gelora Bandung Lautan Api (Bandung), Stadion Si Jalak Harupat (Soreang), Stadion Manahan (Solo), Stadion Mandala Krida (Yogyakarta), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), Stadion Kapten I Wayan Dipta (Bali).

Dari 10 venue tersebut, PSSI memang sempat mengatakan maksimal hanya delapan venue yang dipakai.

Namun ternyata FIFA hanya memilih enam stadion yang akan dipergunakan.