Mursini Segera Rotasi Pejabat Kuansing

mursini-bupati-kuansing.jpg
(robi)

Laporan: ROBI SUSANTO

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Bupati Kuantan Singingi (Kuansing), Riau, H Mursini menyatakan segera melakukan rotasi terhadap sejumlah pejabat terutama pejabat eselon III dan IV dilingkungan Pemkab Kuansing.

Selain melakukan rotasi, Mursini juga akan melantik beberapa pejabat untuk mengisi kekosongan jabatan yang ditinggalkan pejabat sebelumnya karena purna tugas (pensiun).

"Pelantikan belum, paling yang kemarin yang tidak jadi," ujar Mursini kepada RIAUONLINE.CO.ID, Senin, 28 Oktober 2019.



Sebelumnya, SK pelantikan pejabat di lingkungan Pemkab Kuansing sudah ditandatangani oleh Bupati sebelum berangkat ketanah suci. Mursini menitipkan agar pelantikan dilakukan oleh Sekda Kuansing. Namun pelantikan batal dilakukan, hingga dirinya pulang dari tanah suci dan sampai saat ini belum ada pelantikan.

Mursini menegaskan, pejabat yang akan dilantik nanti sesuai dengan SK pertama yang ditandatangani. "Yang akan dilantik sesuai yang tidak jadi dulu, karena memang dianggap mendesak," tegasnya.

Kapan jadwal pelantikan, Mursini masih enggan menyampaikan kepada media. Bupati menjelaskan, pejabat yang akan dilantik nanti sebenarnya tidak terlalu banyak.

"Gambaran sebagian ada yang dirotasi dan mengisi kekosongan jabatan, ini akan diprioritaskan untuk diisi," jelasnya.